Sukses

Cara Mencari Makna Kata dalam Kamus dengan Teknik Membaca, Simak Langkah-langkahnya

Mencari makna kata dalam kamus dengan teknik membaca Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) bisa jadi hal yang cukup menantang bagi para pemula.

Liputan6.com, Jakarta Kamus memiliki peran penting dalam memahami dan mengembangkan kosakata seseorang, termasuk pada konteks bahasa Indonesia. Dalam dunia penulisan, pemahaman makna kata dari kamus sangatlah vital karena memungkinkan seseorang untuk memilih kata-kata yang tepat dan sesuai saat menyusun kalimat atau narasi.

Mencari makna kata dalam kamus dengan teknik membaca Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) bisa jadi hal yang cukup menantang bagi para pemula. KBBI adalah kamus Bahasa Indonesia yang diterbitkan oleh Kemendikbud. KBBI merupakan kamus yang umum digunakan di Indonesia dan menjadi acuan utama dalam menemukan makna kata, baik kata ilmiah maupun kata-kata sehari-hari yang mungkin baru didengar.

Selain untuk memahami makna kata, kamus juga sangat berguna untuk mencari antonim atau sinonim dari suatu kata. Oleh sebab itu, cara mencari makna kata dalam kamus dengan teknik membaca dapat memperkaya kosa kata seseorang dan membantu dalam memilih variasi kata yang tepat sesuai dengan konteks penggunaannya.

Dengan melakukan mencari makna kata dalam kamus dengan teknik membaca, seseorang juga dapat memperoleh informasi tentang petunjuk terkait penulisan kata yang baku. Dengan menggunakan kamus, seseorang dapat memastikan bahwa kata yang digunakan dalam tulisannya sesuai dengan aturan ejaan dan tata bahasa yang berlaku. Berikut langkah-langkah mencari makna kata dalam kamus dengan teknik membaca yang Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Senin (22/4/2024).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Langkah Mencari Makna Kata dalam Kamus Cetak

1. Tentukan Kata Dasar

Identifikasi kata dasar dari kata yang ingin dicari maknanya. Misalnya, jika kita ingin mencari makna kata "berdampak", kata dasarnya adalah "dampak".

2. Tentukan Huruf Pertama Kata Dasar

Dari kata dasar yang telah ditentukan, cari huruf pertamanya. Misalnya, huruf pertama dari "dampak" adalah 'D'.

3. Buka Halaman Kamus Sesuai Abjad

Buka halaman kamus yang sesuai dengan huruf pertama dari kata dasar yang ditentukan. Jadi, buka halaman dengan abjad 'D'.

4. Cari Kata dengan Huruf Awalan yang Sama

Pada halaman kamus yang menunjukkan abjad 'D', cari kata-kata yang diawali dengan huruf yang sama dengan kata dasar. Misalnya, cari kata-kata yang diawali dengan 'DA'.

5. Lakukan Scanning atau Pindai Kata-Kata

Pindai atau scanning masing-masing kata yang tertera di halaman tersebut dengan memperhatikan masing-masing huruf dari kata yang sedang dicari. Misalnya, jika kita mencari kata yang diawali 'DA' seperti "dampak", perhatikan juga huruf kedua dan seterusnya.

6. Lanjutkan Pencarian Jika Belum Ditemukan

Jika belum menemukan kata yang dicari, ambil satu huruf di belakangnya dan cari di halaman kamus selanjutnya. Misalnya, jika "DA" tidak ditemukan, coba cari kata dengan awalan "DAM".

7. Teruskan Proses Hingga Menemukan Kata yang Dimaksud

Lakukan proses yang sama sampai menemukan kata yang dimaksud. Misalnya, teruskan pencarian dengan "DAMP" atau "DAMPA".

8. Temukan Makna dari Kata yang Dicari

Setelah menemukan kata yang dimaksud, temukan makna dari kata tersebut yang tertera di kamus.

3 dari 4 halaman

Langkah Mencari Makna Kata dalam Kamus Daring

Selain dalam bentuk cetak, di era digital seperti sekarang kamus juga tersedia dalam bentuk daring, termasuk juga KBBI. Dengan bantuan teknologi, mencari makna kata dalam kamus daring lebih mudah dan cepat karena. Berikut adalah langkah-langkah untuk mencari makna kata dalam KBBI daring menggunakan teknik membaca:

1. Kunjungi Laman KBBI Daring

Buka browser dan kunjungi situs KBBI daring di https://kbbi.kemdikbud.go.id.

2. Arahkan Kursor dan Ketik Kata yang Dicari

Pada laman KBBI daring, arahkan kursor ke kolom pencarian yang tersedia. Ketik kata yang ingin Anda cari maknanya.

3. Tekan Tombol 'Search' atau Tekan Enter

Setelah mengisi kata yang dicari, tekan tombol 'search' yang biasanya terletak di sebelah kanan kolom pencarian. Alternatifnya, cukup tekan tombol enter pada keyboard.

4. Tampilan Hasil Pencarian

Laman akan menampilkan hasil pencarian berupa arti dan makna dari kata yang Anda cari. Biasanya, KBBI daring memberikan beberapa arti yang terkait dengan kata yang dicari.

5. Pilih Makna yang Sesuai

Pilih salah satu dari beberapa arti yang ditampilkan yang paling sesuai atau berkaitan dengan konteks penggunaan kata tersebut.

6. Perhatikan Jenis Kata

Hasil pencarian juga akan menampilkan jenis kata yang termasuk kata kerja, benda, atau sifat. Perhatikan informasi ini untuk memahami penggunaan kata secara lebih tepat.

4 dari 4 halaman

Bagian-bagian KBBI yang perlu Dikenali

Untuk menggunakan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) dengan efektif, penting untuk memahami berbagai bagian yang terdapat di dalamnya. Berikutsetiap bagian kamus yang perlu dipahami.

1. Abjad

Bagian ini mengorganisir kata-kata dalam kamus berdasarkan huruf awalnya. Ini memudahkan pengguna untuk mencari kata yang dimulai dengan huruf tertentu tanpa harus melalui seluruh kamus.

2. Kata Dasar

Ini merujuk pada kata-kata autentik atau kata-kata yang tidak memiliki imbuhan tambahan seperti awalan, akhiran, atau infiks. Memahami kata dasar penting karena dari situ kita bisa melihat pola pembentukan kata lainnya.

3. Label

Label atau tanda yang diberikan pada kata dalam kamus memberikan informasi tambahan tentang ragam ilmu (misalnya: kata teknis dalam bidang tertentu), kelas kata (kata kerja, kata benda, dll.), ragam bahasa (misalnya: kata formal, kata informal), dan daerah asal penggunaan kata tersebut.

4. Makna/Definisi

Bagian ini memberikan keterangan tentang arti kata tersebut. Di KBBI, makna atau definisi kata dijelaskan secara rinci untuk memastikan pemahaman yang akurat.

5. Indeks

Indeks berada di pojok kanan atas halaman kamus. Ini berisi kumpulan kata-kata yang ada dalam kamus secara alfabetis, sehingga memudahkan dalam pencarian kata tertentu.

6. Simbol

Simbol dalam kamus adalah tanda atau notasi yang digunakan untuk memudahkan pembaca dalam cara membaca tulisan atau menafsirkan makna. Contoh simbol yang sering digunakan adalah tanda titik (.), tanda koma (,), tanda petik ('), dan lain-lain.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.