Sukses

Trailer Terbaru The Rings of Power Season 2 Isyaratkan Ancaman Baru Bagi Para Penghuni Middle-earth!

Kisahnya The Rings of Power berlanjut dengan Season 2 yang telah dikonfirmasi akan tayang perdana pada 29 Agustus.

Liputan6.com, Jakarta Serial The Lord of the Rings dari Prime Video yaitu The Rings of Power, mengajak penonton kembali ke Middle-earth (atau biasa kita kenal dengan Dunia Tengah) yang mengikuti perjalanan Galadriel muda (diperankan oleh Morfydd Clark) dalam masa-masa sulit bagi dunia tersebut.

Kini, kisahnya akan berlanjut dengan season 2 yang telah dikonfirmasi akan tayang perdana pada 29 Agustus.

Dalam trailer terbarunya yang bermuatkan kurang dari dua menit ini, kita diperlihatkan lebih dalam mengenai persiapan konflik yang akan dihadapi oleh para penghuni Middle-earth, wajah baru dari Sauron (diperankan oleh Charlie Vickers), dan kita juga sekilas melihat mulainya pembuatan cicin yang legendaris tersebut.

Dalam trailer pula banyak sekali karakter-karakter baru dan monster baru yang akan hadir dalam season 2 ini.

The Rings of Power season 2 tentunya akan menyajikan sesuatu yang segar, dengan adegan pertempuran, konflik yang mendalam, dan visual kekuatan magis, trailer ini menjanjikan season terbarunya nanti akan penuh dengan peristiwa yang lebih kelam.

Dan berikut adalah detil-detil mengenai trailer terbarunya tersebut.

Season 2 ini akan memperjelas bagaimana pendistribusian terhadap cincin legendaris di Lord of The Rings

Meskipun para penggemar sudah tahu tentang One Ring, tetapi dalam serial The Rings of Power berfokus pada cincin-cincin yang dikendalikan oleh One Ring tersebut.

Ada banyak cincin yang akan dieksplorasi, dimana dalam serial ini tiga cincin diberikan kepada para Peri (Elf), tujuh cincin untuk para Dwarf Lord (raja atau para penguasa kurcaci), dan sembilan cincin untuk manusia.

Meskipun dalam season pertamanya sudah diceritakan bagaimana mulainya cincin tersebut diciptakan, tetapi belum semua cincin tersebut telah dibuat.

Dan dalam trailer terbarunya ini memperlihatkan empat cincin yang telah menemukan pemiliknya, dengan tiga cincin dipakai oleh para elf dan satu cincin dipegang oleh kurcaci Durin III (diperankan oleh Peter Mullan).

Dalam trailernya kita diperlihatkan Celebrimbor (diperankan oleh Charles Edwards) sang pandai besi elf yang membuat cincin di bawah bujukan Sauron, terlihat memandang sosok yang muncul dari api.

Dalam cerita novelnya J. R. R. Tolkien, Celebrimbor ditangkap dan dipaksa membuat cincin tersebut. Nasib serupa mungkin menantinya di The Rings of Power, terutama karena dalam trailernya juga menunjukkan Celebrimbor yang terbaring lemah menjatuhkan beberapa cincin ke dalam api.

Dengan penjelasan itu semua, maka tidak heran dalam season 2-nya nanti kita akan diperlihatkan kelanjutan dari cincin-cincin yang akan dibuat, sebagaimana sesuai dengan judul serial ini juga.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Sauron akan tampil dengan wujud yang baru dalam season 2 ini

Musim pertama berakhir dengan terungkapnya bahwa sekutu Galadriel yaitu Halbrand yang sebenarnya adalah Sauron.

Namun, ini tidak berarti sang Pangeran Kegelapan tersebut akan melancarkan rencana jahatnya secara terang-terangan dalam musim terbarunya nanti, dan dia akan menciptakan identitas baru.

Dikonfirmasi oleh Vickers dalam trailer yang memperlihatkan dirinya seperti peri dengan suara wanita yang ketakutan berkata, "Aku rasa dia telah berada di sini di antara kita selama ini."

Penampilan baru Sauron ini menarik perhatian karena mengingatkan kita pada penyamarannya sebagai Annatar (The Lord of Gifts) dalam The Silmarillion karya Tolkien.

Alur cerita ini akan mempererat hubungan dengan materi sumbernya, di mana Sauron sekali lagi menipu orang-orang di sekitarnya untuk mencapai tujuannya.

3 dari 5 halaman

Khazad-dûm dalam bahaya dan sang monster iblis Balrog akan muncul

Tentu saja, Sauron bukanlah satu-satunya ancaman yang terlihat di Season 1 atau dalam trailernya.

Saat para kurcaci mengejar ambisi mereka untuk menambang Mithril, mereka membangkitkan sesuatu di bawah Khazad-dûm yang rupanya monster iblis Balrog. Hal tersebut diperuat dalam trailernya bahwa Durin IV (Owain Arthur) mengatakan "kejahatan yang besar dan kuat telah kembali."

Meskipun ada lebih dari satu ancaman yang muncul kembali, kata-kata Durin menunjukkan bahwa kehancuran Khazad-dûm akan semakin parah di Season 2.

Cuplikan singkat di trailer memperlihatkan jembatan yang runtuh di kota tersebut. Khazad-dûm dan balrog ini akan mengingatkan para penggemar The Lord of the Rings tentang perjalanan naas persekutuan yang berujung pada kematian Gandalf.

Jika Balrog ini adalah tantangan besar bagi Gandalf, maka kota Dwarf dalam bahaya besar.

4 dari 5 halaman

Middle-earth akan memiliki monster dan ancaman yang baru

Trailer ini memperkenalkan dua makhluk baru yang tidak familiar.

Salah satunya adalah makhluk di hutan dengan akar yang menjalar untuk menyerah musuh-musuhnya, dan yang lainnya adalah binatang air raksasa yang tampak siap melahap seseorang.

Galadriel, Elrond dan beberapa elf lainnya menghadapi makhluk yang menyerupai pohon yang dimana berbeda dengan Ents yang lebih dikenal oleh para penonton.

Ancaman hutan ini bisa membuat para penggembala menjadi relevan dengan cerita aslinya dalam novel jika Middle-earth menyalahkan mereka.

Sepertinya makhluk dalam air ini ada kaitannya dengan Watcher in the Water yang ditemui oleh para persekutuan di luar Moria (Khazad-dûm), mengingat keduanya memiliki tentakel. Namun, bukti mengenai keterkaitan ini masih minim.

Kehadiran monster-monster ini menunjukkan kegelapan yang semakin dalam di Middle-earth.

5 dari 5 halaman

The Great Eagles akan kembali dan berada di Númenór

Meskipun mereka muncul secara singkat di bagian pembuka, para Great Eagles tidak melakukan banyak hal dalam The Rings of Power, namun trailernya menunjukkan seekor elang tiba di Númenór, yang tampaknya bersekutu dengan Pharazôn (Trystan Gravelle).

Apapun alasannya, kehadiran makhluk-makhluk megah ini merupakan tambahan yang disambut baik untuk serial ini karena memperluas dunia Middle-earth.

Masih banyak hal yang dapat dieksplorasi dalam serial ini, karena Númenór sedang dihadapi oleh kehancuran, para Orc berperang, dan ras-ras di Middle-earth harus bersatu untuk menyelamatkan rumah mereka.

Trailer ini hanya memberikan sekilas gambaran tentang beberapa karakter utama, yang membuktikan bahwa ini hanyalah permulaan dari cerita.

Tampaknya akan ada banyak musuh yang akan dihadapi di musim terbarunya nanti, dan para penggemar menantikan kejutan-kejutan lainnya di saat mereka menontonnya secara penuh.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.