Sukses

Shin Tae-Yong Geber Fisik Calon Pemain Timnas Indonesia U-19

Calon pemain mendapatkan sesi latihan fisik pada seleksi hari kedua pembentukan Timnas Indonesia U-19.

Liputan6.com, Jakarta - Seleksi untuk pembentukan Timnas Indonesia U-19 terus berlanjut. Pada hari kedua seleksi, Selasa (14/1/2020), para pemain digeber latihan fisik dan pertandingan internal.

Sesi latihan Timnas Indonesia U-19 hari ini diikuti 53 pemain. Dua pemain dari luar negeri sudah bergabung, yakni Braif Fatari dan Jack Brown.

Manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, masih turut memantau proses seleksi pembentukan Timnas U-19. Pelatih asal Korea Selatan itu menilai pembagian dua sesi dilakukan untuk memudahkan pemantauan.

"Kami membagi tim ini agar mempermudah kerja tim pelatih dalam menyeleksi pemain. Lagi pula, dalam latihan ini kami ingin pemain langsung bermain di lapangan penuh," kata Shin Tae-yong seperti dikutip situs resmi PSSI.

"Tadi pemain langsung fokus latihan fisik dan juga terlibat dalam permainan satu pertandingan," imbuh pelatih berusia 49 tahun itu.

Shin Tae-yong berharap agar pemain bisa terus meningkatkan kemampuan bermain. Hal itu dilakukan untuk bisa meyakinkan pelatih.

"Saya mengatakan ke pemain, mereka harus terus meningkatkan kemampuan. Meski sudah berada pada level saat ini, mereka harus meningkatkannya. Saya harap mereka terus bersemangat dalam mengikuti latihan dan seleksi untuk Timnas Indonesia U-19," ucap Shin Tae-yong.

Sesi latihan sendiri dipimpin pelatih Gong Oh-kyun dan asistennya, Nova Arianto serta Sahari Gultom.

Pelatih Gong Oh-kyun membagi dua sesi latihan, yakni pagi dan sore. Dua kelompok berlatih pada pagi hari dan dua kelompok lainnya berlatih pada sore hari.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Jelang ke Thailand

Seleksi pembentukan Timnas Indonesia U-19 bakal berlangsung sampai Jumat (17/1/2020). Nantinya, akan dikerucutkan 30 pemain yang bakal dibawa ke Thailand.

PSSI akan menggelar pemusatan latihan buat Timnas Indonesia U-19 selama dua pekan di Thailand. Para pemain yang lolos seleksi Timnas Indonesia U-19 nantinya akan mendapatkan pengalaman bertanding melawan tim lokal Thailand dan tim asal Korea Selatan.

Disadur dari: Bola.com

Penulis: Zulfirdaus Harahap / Editor: Aning Jati

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.