Sukses

Asapi Marquez, Danilo Petrucci Perpanjang Dominasi Ducati di MotoGP Italia

Danilo Petrucci memperpanjang dominasi Ducati di MotoGP Italia setelah memastikan kemenangan lewat perjuangan menegangkan lawan Marc Marquez.

Liputan6.com, Jakarta Danilo Petrucci memperpanjang dominasi Ducati di MotoGP Italia. Dia sukses menjadi juara di MotoGP Italia yang berlangsung di Sirkuit Mugello Minggu (2/6/2019) setelah mengalahkan Marc Marquez di lap terakhir.

Dengan kemenangan ini, Ducati berhasil menjadi juara MotoGP Italia di tiga musim terakhir. Pada 2018, Jorge Lorenzo menang di sini, sedangkan tahun sebelumnya Andrea Dovizioso.

Petrucci jadi juara setelah mencatatkan waktu 41 menit 33,794 detik. Dia unggul 0,043 detik dari Marquez yang sempat membalapnya di lap terakhir.

Sedangkan posisi ketiga dihuni Andrea Dovizioso yang tertinggal 0,338 detik dari Petrucci pada MotoGP Italia.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Jalannya Balapan

Memasuki lap ke-5, terjadi perubahan di posisi depan. Marc Marquez disalip langsung oleh dua pembalap Ducati sekaligus yaitu Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci.

Petruccci memimpin beberapa lap sebelum akhirnya posisi depan dikuasai lagi oleh Dovizioso. Hingga lap ke-8, dia masih bisa memimpin.

Namun perebutan posisi depan masih alot bahkan Petrucci dan Alex Rins sempat bergantian memimpin di lap ke-10. Di sisi lain,Valentino Rossi keluar dari balapan karena terjatuh.

Pada lap ke-13, Marquez yang sempat tercecer sudah kembali di posisi dua membuntuti Danilo Petrucci yang berada di posisi terdepan.

Dovizioso akhirnya berhasil merebut posisi dua dari Marquez di lap ke-18 dan mencoba memburu Danilo Petrucci yang melaju mulus di posisi pertama. Pada lap terakhir terjadi drama, Marc Marquez sempat merebut posisi pertama tapi kembali disusul Petrucci yang menyentuh garis finis pertama.

3 dari 3 halaman

Hasil Balapan

1. Danilo Petrucci

2. Marc Marquez

3. Andrea Dovizioso

4. Alex rins

5. T Nakagami

6. Maverick Vinales

7. Michelle Pirro

8. Cal Crutchlow

9. Pol Espargaro

10. Fabio Quartararo

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.