Sukses

Terungkap, Klub Tujuan Van Gaal Jika Dipecat MU

Posisi Louis van Gaal sebagai manajer Manchester United (MU) semakin terancam.

Liputan6.com, Manchester - Posisi Louis van Gaal sebagai manajer Manchester United (MU) semakin terancam jelang akhir musim. Namun manajer asal Belanda itu sudah punya klub tujuan jika pergi dari Old Trafford.

Ternyata van Gaal bukan ingin menjadi manajer klub besar seperti selama ini. Ia justru bercita-cita menjadi Kepala Pengembangan Akademi Ajax Amsterdam.

Baca Juga

  • Gelandang Inter Buka Peluang Gabung Chelsea
  • Neymar Goda Pogba Gabung Barcelona
  • Ibrahimovic Ungkap Rahasia Sukses Mourinho Sebagai Manajer



Kebetulan Ajax sendiri sedang mencari orang untuk mengisi lowongan tersebut. Dan van Gaal dianggap sesuai dengan kriteria yang diinginkan.

Selain kaya pengalaman dan banyak melahirkan pemain bintang, van Gaal tidak asing dengan Ajax. Ia pernah menjadi pelatih tim utama tersebut pada pada tahun 1991 hingga 1997.

Bahkan untuk mewujudkan cita-citanya, van Gaal menolak jabatan strategis di Federasi Sepak Bola Belanda (KNVB). Maklum, Akademi Ajax merupakan salah satu yang terbaik di dunia selain La Masia.

"Saya tahu dalam hati van Gaal hanya ingin menjadi Kepala Akademi di Ajax. Dia sudah menginginkannya selama 10 tahun terakhir," ujar mantan pelatih Ajax, Co Adriaanse seperti dilansir The Sun. Posisi van Gaal di MU sendiri kabarnya akan digantikan Jose Mourinho.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Louis van Gaal