Sukses

Tim Bulu Tangkis Beregu Putra Asian Para Games Raih Medali Emas Pertama

Indonesia mendapat medali emas pertama di cabang olahraga bulu tangkis beregu putra di ajang Asian Para Games 2018.

Fokus, Jakarta - Tim nasional bulu tangkis beregu putra Indonesia menyumbangkan medali emas pertama di ajang Asian Para Games 2018. Kemenangan itu diraih Indonesia usai menghentikan perlawanan Malaysia 2-1.  

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Senin (8/10/2018), kemenangan dimulai dari partai tunggal putra. Fredy Setiawan sukses taklukkan lawan, Mohammad Norhilmee dengan skor 21-6 dan 21-12.

Namun, Malaysia sempat menyamakan kedudukan melalui pasangan Cheah Like-Hairul Saba yang mengalahkan pasangan Hary Susanto-Hafidzh Briliansyah 10-21 dan 17-21.  

Di partai ketiga, tunggal putra Dheva Anrimusthika menjadi pahlawan setelah menumbangkan perlawanan tunggal putra Malaysia, Mohammad Fariz Ahmad Azri dengan perolehan 21-6 dan 21-12.  

Kemenangan di partai ketiga ini, memastikan Indonesia meraih medali emas pertamanya di ajang Asian Para Games 2018. (Karlina Sintia Dewi)