Wilayah Jakarta yang Masih Padam Listrik hingga Jumat Pagi

PLN Disjaya masih memadamkan 147 gardu distribusi hingga Jumat (24/1/2014) pukul 08.00 WIB.

oleh Pebrianto Eko Wicaksono diperbarui 24 Jan 2014, 10:52 WIB
PT PLN Distribusi Jakarta Raya dan Tanggerang (Disjaya) mencatat sampai dengan pukul 08.00 WIB (24/1/2013) masih tersisa 147 gardu distribusi yang masih dipadamkan.

Deputi Manajer Komunikasi dan Bina Lingkungan PLN Disjaya, Roxy Swagerino menyebutkan, gardu distribusi yang padam tersebut tersebar di Kramat Jati, Jatinegara, Marunda, Menteng, Bandengan, Lenteng Agung, Cengkareng,  dan Cikupa.

"Karena kondisi masih belum memungkinkan untuk dinyalakan baik dari sisi instalasi masyarakat maupun PLN," kata Roxy saat berbicang dengan Liputan6.com di Jakarta, Jumat (24/1/2013).

Roxy mengungkapkan, meskipun banjir sudah surut dimohon kepada masyarakat untuk selalu waspada terhadap datangnya banjir susulan. Hal yang harus dilakukan apabila air air sudah mulai menggenangi lingkungan adalah memastikan posisi MCB dalam keadaan off, mencabut semua peralatan elektronik dari saklar dan memindahkannya ke tempat yang aman.

"Petugas PLN juga selalu bersiap untuk memadamkan aliran listrik apabila banjir datang lagi demi keamanan dan keselamatan pelanggan itu sendiri," tuturnya.

Menurut dia, musibah banjir yang melanda Kota Jakarta masih belum berakhir. Pascabanjir ini, masih ada beberapa masalah yang harus segera diselesaikan dan ditanggulangi, termasuk masalah listrik.

" Petugas PLN terus melakukan revisi, pembersihan, dan assessment terhadap gardu distribusi yang dipadamkan demi keamanan dan keselamatan masyarakat saat banjir," ungkapnya. (Pew/Ndw)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya