Semen Padang Seleksi Dua Penyerang Lokal

Manajemen Semen Padang akan melakukan seleksi dua pemain baru yang akan dipersiapkan untuk mengisi lini depan.

oleh Dahlan Iskan diperbarui 15 Des 2013, 10:47 WIB
Manajemen Semen Padang akan melakukan seleksi dua pemain baru yang akan dipersiapkan untuk mengisi lini depan. Dua pemain itu adalah Farizal Dillah dari Persiraja Banda Aceh dan Gunaryo pemain tim Divisi I, Persibangga Purbalingga.

"Kami mengundang dua pemain tersebut dan dijadwalkan akan datang ke Padang," kata Media Officer Semen Padang Ronny Suhatril di sela-sela latihan yang digelar Stadion Haji Agus Salim Padang, baru-baru ini.

Ronny mengatakan diundangnya dua pemain itu untuk menjalani seleksi bersama manajemen pelatih adalah bagian dari kebutuhan untuk menyempurnakan kekuatan tim.

Sementara itu, pelatih SP, Jafri Sastra mengungkapkan, saat ini tim masih membutuhkan pemain depan pelapis yang nantinya bisa menjadi alternatif lain dalam formasi yang akan digunakannya.

Meski ada beberapa pemain lain dari SP U-21 yang dipromosikan ke tim senior, semuanya harus menjalani tahap seleksi. "Tentu pemain yang masuk skuad saat ini harus menjalani seleksi, kami tidak ingin pemain asal rekrut saja," katanya.(Ant)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya