6.566 Unit Rusun akan Dibangun Tarifnya Rp 100 Ribu/Bulan

Kementerian PU bakal membangun 67 twin block rumah susun pada tahun ini di seluruh wilayah Indonesia. Harga sewanya mulai Rp 100 ribu/bulan.

oleh Fiki Ariyanti diperbarui 09 Sep 2013, 19:55 WIB
Kementerian Pekerjaan Umum (Kemen PU) bakal membangun 67 twin block rumah susun (rusun) pada tahun ini di seluruh wilayah Indonesia. Harga sewa per unit rusun tersebut sekitar Rp 100 ribu hingga Rp 300 ribu per bulan.

"Tahun ini sudah mulai konstruksi sebanyak 67 twin block dari total proyek multiyears sebanyak 250 twin block pada tahun 2010-2014," ujar Direktur Pengembangan Pemukiman Kementerian PU, Amwazi Idrus di kantornya, Jakarta, Senin (9/9/2013).

Dia menjelaskan, satu twin block terdiri dari 98 unit rusun. Dengan demikian jika dihitung, pihaknya menargetkan pembangunan rusun sampai dengan akhir tahun 2013 mencapai 6.566 unit.

Terkait anggaran, Amwazi menerangkan, pembangunan rusun tersebut membutuhkan dana sebesar Rp 13 miliar per twin block.

"Anggarannya per twin block sebesar Rp 13 miliar, dengan penyediaan lahan dari pemerintah daerah (pemda). Sedangkan kementerian PU menyiapkan bangunannya," terang dia.

Sementara harga sewa per unit rusun, Kementerian PU mematok sekitar Rp 100 ribu per bulan paling murah sampai Rp 300 ribu per bulan.

"Jadi tergantung daerahnya. Harga sewa Rp 100 ribu-Rp 300 ribu per bulan karena memang ditujukan untuk warga miskin. Jadi kami juga perlu subsidi pemerintah, sebab tidak akan mampu kalau semua pemeliharaan ditanggung kami," ucapnya.

Dari 67 twin block yang sedang dibangun, Amwazi memperkirakan hanya akan menyelesaikan separuh twin block di tahun ini. "Tidak akan bisa seluruhnya (67 twin block) sampai akhir tahun ini. Paling banter 50% lah," tukasnya. (Fik/Igw)

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya