Selangor FA Ingin Datangkan Hamka Hamzah

Kedatangan Hamka Hamzah diyakini bisa mendongkrak jumlah penonton untuk hadir langsung di Stadum Shah Alam.

oleh Liputan6 diperbarui 02 Jul 2013, 14:10 WIB
Selangor FA dilaporkan tertarik mendapatkan jasa Hamka Hamzah. Bek Timnas Indonesia itu saat ini masih berkostum klub kaya Mitra Kukar yang berkompetisi di Indonesia Super League (ISL).

Rumor kepindahan Hamka ke Malaysia sebenarnya sudah berhembus lama. Spekulasi berkembang setelah kedua tim dikabarkan sudah bertemu khusus terkait rencana tersebut, meski hal ini kemudian dibantah manajemen Selangor.

Kemungkinan pindahnya Hamka ke Malaysia sejalan dengan rencana Malaysia Super League (MLS) menghadirkan pemain asing di Negeri Jiran tersebut. Sebelumnya, Federasi Sepakbola Malaysia (FAM) telah memperbarui regulasi pemain asing dengan memperbolehkan klub mendatangkan tenaga asing tambahan sepanjang pemain itu berasal dari Asia.

Di samping itu, kedatangan Hamka diyakini bisa mendongkrak jumlah penonton untuk hadir langsung di Stadum Shah Alam. Ketika Red Giants mendatangkan duo pemain timnas Ellie Aiboy dan Bambang Pamungkas pada 2005, catatan memperlihatkan peningkatan pesat di sektor penjualan tiket.

Sejauh ini, Hamka belum mau berbicara tentang rumor tersebut. Ia mengaku tengah fokus menghadapi pertandingan melawan Persita Tangerang.(GL)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya