Khofifah Ajak Anggota Fatayat di Jatim Menguatkan Dakwah Digital

Menurutnya dakwah secara virtual akan terus hidup di berbagai media dan tersemai sepanjang waktu. Upaya penetrasi tersebut.

oleh Liputan6.com diperbarui 29 Des 2022, 14:00 WIB
Ketua Umum PP Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa memberi sambutan dalam Harlah ke-73 Muslimat NU di SUGBK, Jakarta, Minggu (27/1). Khofifah mengatakan kader yang hadir datang dari berbagai daerah luar Ibu Kota. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Liputan6.com, Surabaya - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengajak seluruh pimpinan dan anggota Fatayat Nahdatul Ulama (NU) di provinsi setempat untuk menguatkan dakwah digital.

Ajakan Ketua Umum Muslimat NU itu untuk mewujudkan hidup damai, rukun dan menyemai kasih antar sesama umat manusia.

"Dakwah virtual bisa dikuatkan Fatayat NU sehingga ketika muncul narasi tidak pro perdamaian, Fatayat melakukan penetrasi," kata Khofifah di Surabaya, dilansir dari Antara, Rabu (28/12/2022).

Dirinya juga berharap agar Fatayat menjadi pilar kuat membangun masyarakat berperadaban, khususnya di Jawa Timur.

Ketika ada narasi yang ingin membangun cara pandang Indonesia yang tidak Pancasila, Fatayat melakukan penetrasi. Bahkan Fatayat secara pro aktif mendorong pola dakwah penuh kasih dan penuh damai," katanya.

Menurutnya dakwah secara virtual akan terus hidup di berbagai media dan tersemai sepanjang waktu.

Upaya penetrasi tersebut, lanjut Mantan Menteri Sosial itu, juga bisa dilakukan ketika menerapkan format dakwah Rahmatan lil Alamin.

"Persemaian secara digital itu tanpa batas. Bisa diakses di seluruh dunia dan dari generasi ke generasi," tuturnya.

Infografis Jakarta hingga Papua Terancam Banjir Rob dan Gelombang Tinggi. (Liputan6.com/Trieyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya