Diresmikan, Pondok Pesantren Berbasis Agribisnis

Menteri Pertanian Bungaran Saragih mendeklarasikan Forum Komunikasi dan Informasi Pondok Pesantren Berbasis Agribisnis di Pesantren Drajat, Lamongan, Jawa Timur.

oleh Liputan6 diperbarui 17 Mar 2003, 08:22 WIB
Liputan6.com, Lamongan: Menteri Pertanian Bungaran Saragih mendeklarasikan Forum Komunikasi dan Informasi Pondok Pesantren Berbasis Agribisnis di Pesantren Drajat, Lamongan, Jawa Timur, Ahad (16/3). Hadir pula sejumlah pimpinan pesantren, di antaranya Kiai Haji Asyad Saiful Millah dari Ciamis, Jawa Barat dan K.H. Ismail Royah dari Pekanbaru, Riau.

Dalam acara tersebut rencananya akan datang sejumlah tokoh Nahdlatul Ulama, namun hingga deklarasi berakhir mereka mangkir. Sedangkan Bungaran menolak acaranya tersebut bernuansa politis terutama menjelang Pemilu 2004. Kecurigaan itu muncul, maklum Bungaran adalah kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan.(YYT/Tim Biro Surabaya)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya