Liputan6.com, Jakarta - Manchester United (MU) gagal meraup poin penuh kala menjamu Newcastle United dalam laga lanjutan Liga Inggris 2022/2023 di Stadion Old Trafford, Minggu (16/10/2022).
Manajer Setan Merah Erik ten Hag hanya melakukan satu pergantian pemain di duel tersebut. Cristiano Ronaldo yang turun sebagai starter ditarik keluar pada menit ke-72. Sang megabintang asal Portugal kemudian digantikan oleh Marcus Rashford.
Advertisement
Dilansir dari Metro, sejumlah pendukung menilai Erik ten Hag Hag sebenarnya bisa saja memanfaatkan lebih banyak penggawa yang menghuni bangku cadangan. Walau begitu, sang pelatih punya pendapat berbeda.
Juru taktik asal Belanda itu sangat protektif terhadap pemain di lini depan. Pasalnya, Setan Merah memang tengah kekurangan tenaga pendobrak. Padahal, MU bakal segera dijejal jadwal padat hingga akhir pekan depan.
Ten Hag nampaknya menilai keputusan untuk memainkan Rashford serta menyetop penampilan Ronaldo adalah pilihan yang baik. Pemain internasional Inggris dianggap mampu membawa efek positif bagi timnya, meski tak bisa menyumbangkan satu gol pun.
“Beberapa pemain sedang tidak tersedia. Seperti yang Anda tahu hari ini, Christian Eriksen tak tersedia, Anthony Martial tak tersedia, Scott McTominay (juga) tak tersedia,” ujarnya pasca pertandingan, seperti dikutip dari Metro.
“Jadi begitulah pendapat saya. Saya berupaya membawa kesegaran dengan (memasukkan) Rashy (Marcus Rashford). Saya pikir dia berdampak (bagi skuad MU),” sambung pelatih yang pernah menangani Ajax Amsterdam itu.
Menjaga Kebugaran
Lebih lanjut, Ten Hag juga menegaskan bahwa pergantian pemain dalam laga MU vs Newcastle merupakan bagian dari rencananya untuk menjaga kebugaran para striker.
Seperti diketahui, MU bakal melakoni empat pertandingan dalam kurun waktu 10 hari mulai pertengahan pekan ini. Bruno Fernandes dan kolega bakal ditantang Tottenham Hotspur pada Kamis (20/10/2022). Dua hari berselang, Setan Merah harus melakoni duel kontra Chelsea.
MU juga akan mentas di Liga Europa pada Jumat (28/10/2022) pukul 02.00 WIB. Tim racikan Ten Hag dijadwalkan bersua dengan Sheriff, sebelum kembali menjajal kancah domestik dengan menghadapi West Ham pada Minggu (30/10/2022).
“Kami harus melakoni empat pertandingan dalam 10 hari. (Oleh karena itu) khusus untuk para striker, saya ingin memastikan mereka tetap segar,” ujar Ten Hag usai anak-anak asuhnya bermain imbang 0–0 dengan Newcastle United.
“Saya mau mereka semua tetap bugar, jadi kami harus melakukan rotasi. (Apalagi) kami punya masalah di daerah itu (lini serang). Martial sedang tidak tersedia saat ini, sehingga kami memiliki jumlah pemain yang lebih sedikit,” sambungnya seperti dilansir dari Metro.
Advertisement
Kondisi Rashford
Erik ten Hag juga membeberkan kondisi Marcus Rashford selepas pertandingan melawan Newcastle. Menurutnya, sang pemain internasional Inggris sedang kurang sehat. Alhasil ia tak bisa bermain penuh waktu dan hanya diturunkan dari bangku cadangan.
“Rashy (Marcus Rashford) sedang kurang sehat. Dia tidak punya cukup energi untuk memainkan seluruh pertandingan. Makanya kami harus membuat rencana,” papar juru taktik berusia 52 tahun tersebut.
“Kami perlu membuat rencana agar bisa menyelesaikan keempat pertandingan, karena kami ingin memenangkan seluruhnya–atau paling tidak mendapat hasil (yang bagus) di empat laga,” sambung Ten Hag.
Posisi MU
Sekadar informasi, hasil seri dalam pertandingan melawan Newcastle United membuat MU rugi. Mereka jadi tertahan di posisi lima klasemen sementara Liga Inggris 2022/2023 dengan torehan 16 poin dari sembilan laga.
Setan Merah saat ini tertinggal tiga angka dari Chelsea yang menempati urutan empat alias zona Liga Champions. Skuad asuhan Erik ten Hag juga memiliki defisit cukup jauh, yakni sebelas poin, dari pemuncak klasemen Arsenal.
MU sebenarnya memiliki sejumlah peluang untuk mencetak gol saat menjamu Newcastle. Beberapa di antaranya terjadi melalui Fred dan Marcus Rashford. Sayangnya, penyelesaian akhir yang buruk membuat laga di Old Trafford harus berakhir tanpa gol.
Advertisement