Sahroni Komisi III Duga Irjen TM Jenderal yang Ditangkap Propam

Anggota Komisi Hukum DPR Ahmad Sahroni menyebut jenderal Polri yang ditangkap Propam adalah Irjen TM

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 14 Okt 2022, 13:50 WIB
Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni. Foto: Dok/Man

Liputan6.com, Jakarta Kabar beredar kencang siang ini bahwa ada Kapolda yg ditangkap. Kabar ini memang belum dipastikan kebenarannya. Sejumlah anggota DPR juga mendengar kabar yg sama. Namun, anggota Komisi Hukum DPR Ahmad Sahroni menyebut jenderal Polri yang ditangkap Propam adalah Irjen TM.

"Diduga terkait narkoba," kata Politikus NasDem tersebut saat dikonfirmasi Liputan6.com, Jumat (10/4/2022).

Kendati demikian, Sahroni tidak merinci terkait pengungkapan yang dilakukan internal Polri tersebut.

Adapun TM baru hitungan hari menjawab Kapolda Jawa Timur sejak berdasarkan Surat Telegram Nomor: ST/2134/X/KEP./2022, adapun Irjen Nico Afinta yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Jawa Timur dipindahtugaskan ke posisi Sahlisosbud Kapolri.

Adapun posisi Kapolda Sumatera Barat kemudian dijabat oleh Irjen Rusdi Hartono yang sebelumnya Widyaiswara Utama Sespim Lemdiklat Polri.

"Mutasi adalah hal yang alamiah di organisasi Polri dalam rangka promosi dan meningkatkan kinerja organisasi," kata Dedi.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya