Pesan Luhut di Hari Lebaran untuk Mahfud Md: Doa Terbaik Adalah Berbuat Baik

Menurut Mahfud, pesan Luhut bermaksud jika kita tidak berbuat baik kepada orang lain maka kita tidak akan mendapat kebaikan.

oleh Muhammad Radityo Priyasmoro diperbarui 15 Mei 2021, 20:43 WIB
Menko Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan memberi paparan saat rapat koordinasi membahas pengembangan kendaraan listrik nasional di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (29/11). Langkah ini sebagai upaya menekan emisi gas buang. (Liputan6.com/JohanTallo)

Liputan6.com, Jakarta Menko Polhukam Mahfud Md mengaku mendapat pesan di Hari Lebaran dari Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan. Mahfud mengatakan, Luhut menitipkan pesan bahwa doa adalah cara terbaik untuk berbuat baik.

"Saya dapat kiriman kalimat bermakna dalam dari Menko Luhut Binsar. Doa terbaik adalah berbuat baik," cuit Mahfud seperti dikutip Liputan6.com dari akun Twitter pribadinya @mohmahfudmd, Sabtu (15/5/2021).

Menurut Mahfud, pesan Luhut bermaksud jika kita tidak berbuat baik kepada orang lain maka kita tidak akan mendapat kebaikan dan jika berdoa kepada Tuhan tanpa berbuat baik maka doa takkan terkabulkan.

"Jadi doa terbaik adalah berbuat baik," jelas Mahfud.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

2 dari 2 halaman

Respons Warganet

Cuitan Menko Mahfud sontak mendapat respons beragam dari warganet. Mereka mempertanyakan bagaimana aksi tegas Mahfud sebagai Menko Polhukam memberi sikap tegas terhadap penonaktifan 75 pegawai KPK.

"Bagaimana dengan 75 pegawai KPK, bisakah berbuat baik buat mereka dan memberikan warisan dan pendidikan bernegara tentang test kebangsaan itu kepada generasi mendatang ? Apakah harus ditiru seperti itu?" cuit akun @Michaelnur77.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya