FOTO: Kasus COVID-19 Meledak, New Delhi Berlakukan Lockdown

New Delhi memberlakukan lockdown selama seminggu untuk mencegah runtuhnya sistem kesehatan di tengah ledakan kasus COVID-19 di India.

oleh Arnaz Sofian diperbarui 20 Apr 2021, 08:15 WIB
FOTO: Kasus COVID-19 Meledak, New Delhi Berlakukan Lockdown
New Delhi memberlakukan lockdown selama seminggu untuk mencegah runtuhnya sistem kesehatan di tengah ledakan kasus COVID-19 di India.
Petugas kesehatan beristirahat saat sela-sela mengkremasi korban COVID-19 di New Delhi, India, Senin (19/4/2021). New Delhi memberlakukan lockdown selama seminggu untuk mencegah runtuhnya sistem kesehatan di tengah ledakan kasus COVID-19. (AP Photo/Manish Swarup)
Petugas kesehatan berbicara dengan seorang wanita di pusat karantina untuk pasien COVID-19 di New Delhi, India, Senin (19/4/2021). Pihak berwenang mengatakan pada hari Senin bahwa rumah sakit telah didorong hingga batasnya. (AP Photo/Manish Swarup)
Jenazah korban COVID-19 menunggu untuk dikremasi di New Delhi, India, Senin (19/4/2021). India melaporkan lebih dari 15 juta infeksi COVID-19, kedua terbesar setelah Amerika Serikat. (AP Photo/Manish Swarup)
Petugas kesehatan menyesuaikan pelindung wajah rekannya yang akan masuk ke pusat karantina pasien COVID-19 di New Delhi, India, Senin (19/4/2021). New Delhi memberlakukan lockdown selama seminggu untuk mencegah runtuhnya sistem kesehatan di tengah ledakan kasus COVID-19. (AP Photo/Manish Swarup)
Ratusan buruh migran menunggu di terminal bus untuk berangkat ke desa mereka, New Delhi, India, Senin (19/4/2021). Pihak berwenang mengatakan pada hari Senin bahwa rumah sakit telah didorong hingga batasnya. (AP Photo)
Buruh migran berangkat ke desanya dari terminal bus di New Delhi, India, Senin (19/4/2021). India melaporkan lebih dari 15 juta infeksi COVID-19, kedua terbesar setelah Amerika Serikat. (AP Photo)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya