Sony Akan Ganti CEO

Wakil Presiden Eksekutif Sony Kazuo Hirai diperkirakan akan menggantikan Howard Stringer sebagai presiden sekaligus CEO Sony.

oleh Liputan6 diperbarui 02 Feb 2012, 14:28 WIB
Liputan6.com, Tokyo: Wakil Presiden Eksekutif Sony Kazuo Hirai diperkirakan akan menggantikan Howard Stringer sebagai presiden sekaligus CEO Sony. Seperti diumukan pihak Sony, penggantian itu akan diresmikan pada 1 April nanti.

Hirai yang berusia 51 tahun telah bergabung dengan anak perusahaan musik Sony, yakni CBS Sony, sejak 1984. Pada 1995, ia pindah ke anak perusahaan AS yang menangani permainan Play Station, dan membantu meningkatkan bisnis perangkat lunak perusahaan itu.

Kemudian ia diangkat menjadi Wakil Presiden Eksekutif Sony, April tahun lalu. Saat ini, ia menangani sebuah perusahaan TV, komputer pribadi, dan bisnis kamera digital.

Tantangan utama Hirai sebagai kepala perusahaan nantinya adalah untuk menghidupkan kembali bisnis perusahaan TV, yang kemungkinan akan menghadapi defisit selama delapan tahun berturut-turut. Situasi itu, akibat persaingan ketat dengan Korea Selatan dan pembuat produk serupa, serta penjualan yang rendah di kawasan Eropa dan Amerika Serikat.

Sementara Presiden Sony yang digantikan, Stringer, akan ditunjuk sebagai ketua dewan setelah pertemuan pemegang saham pada Juni nanti.(NHK/SHA)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya