Menag Ajukan Penambahan Kuota Haji

Menteri Agama Suryadharma Ali mengatakan pihaknya akan mengajukan permohonan tambahan kuota yang lebih besar bagi jamaah haji Indonesia untuk tahun 2011.

oleh Liputan6 diperbarui 04 Mar 2011, 20:01 WIB
Liputan6.com, Jakarta: Menteri Agama Suryadharma Ali mengatakan pihaknya akan mengajukan permohonan tambahan kuota yang lebih besar bagi jamaah haji Indonesia untuk tahun 2011. "Saya akan bertolak ke Jeddah, Arab Saudi, sore ini. Ya, untuk membicarakan soal itu salah satunya," katanya di Bandara Soekarno-Hatta, Jumat (4/3).

Menag tak menyebutkan berapa angka tambahan kuota yang akan diajukan kepada pihak Kerajaan Arab Saudi. "Keberangkatan saya ke Jeddah dalam rangka menemui Menteri Haji Kerajaan Arab Saudi untuk meminta penambahan kuota, saya akan ajukan angka yang cukup besar," katanya.
   
Ia mengaku soal besaran angka akan menyerahkan hal itu kepada pemerintah Arab Saudi, berapa pun jumlah yang akan diberikan. "Kita harapkan ada peningkatan kuota pada tahun 2011," katanya.
   
Dalam kunjungan kerjanya hingga 7 Maret 2011 itu, Menag juga akan menggunakan kesempatan di Tanah Suci untuk menyampaikan persoalan pelaksanaan ibadah haji pada tahun 2010 kepada pihak pemerintah setempat, terutama hambatan di imigrasi dan bandara Jeddah.(ADO/Ant)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya