Jangan Salah Pilih, Ini Pembersih yang Cocok dengan Kulit Anda

Simak pembersih wajah yang cocok dengan kulit Anda

oleh Vinsensia Dianawanti diperbarui 16 Jan 2018, 18:00 WIB
Ternyata, beginilah trik sederhana membersihkan kulit wajah di malam hari, penasaran bagaimana? Simak ini. (iStockphoto)​

Liputan6.com, Jakarta Membersihkan wajah menjadi kebiasaan yang dibutuhkan oleh wajah dalam hal perawatan kulit. Dengan membersihkan wajah, kulit Anda tidak hanya sekadar bersih melainkan juga merawat kelembaban pada kulit wajah. Namun, jangan menggunakan pembersih wajah dengan sembarangan.

Pembersih yang terlalu kering dapat mudah memperburuk sifat berminyak dan kering pada kulit. Sementara pembersih wajah yang wangi mampu mengiritiasi kulit sensitif. Sehingga Anda perlu memilih pembersih wajah yang tepat sesuai jenis kulit Anda, seperti yang dilansir dari Femalemag pada Selasa (16/1/2018).

2 dari 3 halaman

Pembersih yang sesuai dengan jenis kulit

Jangan sampai salah dalam mencuci wajah, inilah jawaban terbaik saat harus memilih mencuci wajah dengan air hangat atau dingin. (Foto: popsugar-assets.com)

1. Kulit kering

Jika Anda memiliki kulit normal sampai kering, sebaiknya gunakan pembersih yang akan nutrisi dan lembut seperti pembersih yang menghilangkan riasan dan kotoran tanpa mengeringkan kulit. Pembersih krim dengan minyak pelembab restoratif akan mengembalikan kelembaban pada kulit yang memberikan hasil yang baik.

2. Kulit sensitif

Bagi Anda pemilik kulit sensitif harus lebih berhati-hati dengan pilihan pembersih Anda. Pembersih dengan kandungan yang tidak cocok dengan kulit Anda, seperti deterjen dan campuran aroma pada pembersih, akan membuat kulit Anda iritasi. Sehingga memicu reaksi pada kulit sensitif Anda. Sebaiknya, pilih pembersih yang bebas alkohol dan lembut untuk kulit sensitif.

3 dari 3 halaman

Pembersih yang sesuai dengan jenis kulit

Apakah selama ini Anda merasa sudah benar dalam melakukan ritual mencuci wajah? Ternyata ada kesalahan yang sering terjadi saat mencuci muka

3. Kulit berminyak

Pembersih yang menghasilkan mengandung deterjen dengan konsentrasi tinggi bukan menjadi pilihan terbaik untuk kulit berminyak. Karena akan membuat kulit mengeluarkan lebih banyak minyak. Sebaiknya gunakan pembersih yang mengandung purifying gel untuk menghilangkan minyak berlebih tanpa membuat kulit menjadi rusak. Pembersih gel lebih aman digunakan untuk kulit berminyak karena menawarkan pembersihan pada kulit tanpa membuat kulit terkelupas.

4. Kulit berjerawat

Jangan percaya jika ada yang mengatakan Anda perlu berjuang keras untuk mengatasi kulit berjerawat. Perawatan yang lembut adalah cara terbaik untuk mengatasi kulit berjerawat daripada menghilangkan jerawat dengan paksa. Anda bisa menggunakan pembersih yang mengandung gentle hydrating dan mampu mengobati jerawat dengan perawatan khusus.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya