Gelandang Barcelona Tak Bakal Tahan Vidal Buat Hijrah ke Sevilla

Justru Ivan Rakitic mendukung rencana rekan setimnya di Barcelona tersebut.

oleh Muhammad Ivan Rida diperbarui 08 Jan 2018, 23:55 WIB
Gelandang Barcelona, Aleix Vidal, saat akan tampil melawan Murcia pada babak 32 besar Copa del Rey di Stadion Camp Nou, Barcelona, Rabu (29/11/2017). Barcelona menang 5-0 atas Murcia dan lolos dengan agregat 8-0. (AP/Manu Fernandez)

Barcelona - Gelandang Barcelona, Ivan Rakitic, tak masalah jika Aleix Vidal hijrah ke Sevilla pada bursa transfer Januari 2018. Dia justru memberikan dukungan.

Baca Juga

  • Coutinho Siap Memenangi Berbagai Gelar Bersama Barcelona
  • Andrea Pirlo Anggap Coutinho Layak Dihargai Rp 2,58 Triliun
  • 3 Bintang Serie A yang Mungkin Ikuti Coutinho ke Barcelona

Media-media Spanyol memberitakan Sevilla tengah menunggu keputusan Barcelona agar menyetujui tawaran yang dilayangkan untuk Vidal. Dalam proposal itu, sang pemain rencananya akan dipinjam selama setengah musim dengan opsi pembelian permanen seharga 10 juta euro (Rp 161,12 miliar).

Sevilla bukanlah klub asing bagi Vidal. Sebelum bergabung ke Barcelona, sosok yang juga dapat bermain di posisi penyerang sayap tersebut sempat membela Los Nervionenses pada musim 2014-2015.

"Saya akan mendukung penuh keputusan Vidal pergi ke Sevilla. Itu semua saya lakukan sebagai rekan satu tim dan juga pendukung Sevilla. Saya mendoakan semua yang terbaik untul Vidal," kata Rakitic.

"Vidal mengenal sangat baik situasi di Sevilla. Vidal adalah pemain yang memiliki kualitas di atas rata-rata dan Sevilla dalah yang terbaik di Eropa," ujar Rakitic.

Selama membela Barcelona, Vidal sulit mendapat menit bermain reguler. Cedera menjadi salah masalah utama yang menghambat karier sang pemain, mengingat harus menghabiskan waktu 160 hari untuk memulihkan kondisi fisiknya di tim Catalan.

Sumber: Marca

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya