3 Cara Sulap Dapur Bersih dalam Sekejap

Kebersihan dapur juga menjadi hal penting yang perlu diperhatikan jika Anda ingin selalu sehat.

oleh Unoviana Kartika Setia diperbarui 23 Feb 2017, 18:23 WIB
Melihat indah dan mewahnya interior para pesohor dunia yang membuat takjub.

Liputan6.com, Jakarta Dapur merupakan salah satu ruangan yang penting di rumah. Tempat ini umumnya adalah sumber makanan yang Anda makan berasal.

Bagaimana pun Anda biasanya menyimpan makanan dan memasak di ruangan ini, bukan? Karena itu, kebersihan dapur pun menjadi hal penting yang perlu diperhatikan jika Anda ingin selalu sehat.

Namun, ruangan ini juga paling rentan kotor. Sebab, aktivitas memasak dan mencuci peralatan makan tentu bukan hal yang bersih. Maka, Anda pun perlu kerap membersihkannya.

Dilansir dari Real Simple, Jumat (23/02/2017), berikut cara mudah membersihkan dapur sehingga ruangan ini tetap bersih dan sehat. Anda dapat membaginya secara berkala supaya pekerjaan membersihkan tidak terasa berat.

Setiap hari:

- Lap sink setiap kali selesai mencuci piring (30 menit).
- Lap kompor setelah digunakan (1 menit).
- Lap meja di dapur setelah digunakan (1 menit).
- Sapu dan vacuum lantai dapur (2 menit).

Setiap minggu:

- Pel lantai dapur (5 menit).
- Lap lemari dan wadah-wadah di dapur (10 menit).
- Cuci rak piring (4 menit)
- Lap bak sampah (1 menit).

Setiap 3 bulan: 

- Kosongkan dan bersihkan isi lemari pendingin (30 menit).
- Kosongkan dan bersihkan isi laci dapur (15 menit).

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya