Willian Tolak Ajakan Mourinho Gabung MU

Chelsea akan mengumumkan perpanjangan kontrak Willian.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 22 Jun 2016, 16:10 WIB
Gelandang Chelsea asal Brasil, Willian. (AFP/Justin Tallis)

Liputan6.com, London - Winger Chelsea, Willian, menolak untuk hengkang ke Manchester United pada bursa transfer musim panas tahun ini. Pemain internasional Brasil ini memilih menetap di Stamford Bridge untuk memperpanjang kontraknya.

Rumor Willian akan mengikuti jejak Mourinho bergabung dengan MU sudah merebak sejak Mei 2016. Mourinho tertarik untuk bekerja sama dengan Willian, seperti yang sebelumnya mereka lakukan bersama The Blues.

Baca Juga

  • Sirkuit Assen Cocok dengan Gaya Membalap Marquez
  • Modric Dalang Kegagalan Penalti Sergio Ramos
  • Sriwijaya FC dan PBFC Catatkan Kemenangan Terbesar

Dana 60 juta pounds bakal disiapkan manajemen The Red Devils demi membajak Willian dari Chelsea. Namun, sepertinya klub milik Roman Abramovich ini bersedia memenuhi permintaan gaji yang diinginkan oleh pemain berusia 27 tahun ini.

Ajakan Mourinho ke Old Trafford pun terpaksa ditolak Willian, kendati Chelsea musim depan tidak akan bermain di Liga Champions. Namun, sepertinya Mourinho belum menyerah untuk kembali menggoda Willian sebelum dia benar-benar menandatangani kontrak baru bersama klub asal London Barat itu.

Saat ini, kontrak Willian dengan Chelsea akan habis pada Juni 2018 atau tersisa dua musim lagi. Chelsea memboyong Willian dari Anzhi Makhachkala pada musim panas 2013 dengan nilai transfer 32 juta pounds.

Seperti dilansir The Sun, dalam beberapa hari ke depan, Chelsea bakal mengumumkan perpanjangan kontrak Willian. Sampai hari ini, Willian masih menerima bayaran dari Chelsea sebesar 85 ribu pounds per pekan.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya