Daftar Lengkap Legenda Serie A yang Datang ke Jakarta

Del Piero cs akan berlaga di SUGBK 21 Mei.

oleh Thomas diperbarui 09 Mei 2016, 18:30 WIB
Kapten Juventus, Alessandro Del Piero memberi salut buat tifosi setelah mencatat penampilan ke-600 untuk Juventus pada 10 Mei 2009 di San Siro, Milan. AFP PHOTO/Emilio Andreoli

Liputan6.com, Jakarta- Stadion Utama Gelora Bung Karno akan menjadi saksi sejarah penampilan para pesepakbola legendaris Italia. 17 legenda Serie A akan datang untuk menghadapi tim Primavera Baretti 21 Mei 2016 mendatang.

Baca Juga

  • Ranieri: Kami Tidak Diperhitungkan Tapi Berbahaya
  • Intip Gol Spektakuler Steven Gerrard untuk LA Galaxy
  • 5 Cerita 'Dongeng' Para Juara di Olahraga Mirip Leicester City

Diantara 17 legenda yang datang, terdapat beberapa nama yang merupakan anggota skuat timnas Italia ketika menjuarai Piala Dunia 2006 seperti Alessandro Del Piero, Fabio Cannavaro, Marco Materazzi, Gianluca Zambrotta hingga Angelo Peruzzi.

Pelatih Italia di Piala Dunia 2006, Marcello Lippi juga akan didatangkan oleh promotor Grande Evento. Lippi bakal melatih tim Calcio Legend. Para pemain legendaris Serie A ini rencananya mendarat di Jakarta 19 Mei 2016. Mereka juga akan mengadakan coaching clinic dan meet and greet.

Tiket Calcio Legend sudah bisa dipesan pencinta bola melalui Indotix. Tiket Italian Legend dibagi dalam lima kategori dengan harga termahal Rp 1,5 juta dan termurah Rp 300 ribu.

Daftar Lengkap 17 Pemain Calcio Legend:

1. Angelo Peruzzi
2. Michelangelo Rampulla
3. Edgar Davids
4. Marco Delvecchio
5. Angelo Di Livio
6. Vincent Candela
7. Ciro Ferrara
8. Gianluca Zambrotta
9. Nicola Amoruso
10. Dario Simic
11. Alessandro Del Piero
12. David Trezeguet
13. Hernan Crespo
14. Fabio Cannavaro
15. Marco Materazzi
16. Serginho
17. Simone Perrotta

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya