Thailand Siaga Peringatan Tsunami dari Indonesia

Thailand sebagai negara dengan garis pantai yang berhubungan langsung dengan Indonesia masih menunggu peringatan tsunami dari Indonesia. Termasuk kondisi pascagempa di Sumatra Barat kemarin. Meski demikian Thailand tetap dalam kondisi siaga.

oleh Liputan6 diperbarui 01 Okt 2009, 18:21 WIB
Liputan6.com, Bangkok: Pascagempa yang terjadi di bagian barat Indonesia dalam dua hari terakhir, makin membuat negara tetangga Thailand siaga menunggu apakah Indonesia akan mengeluarkan peringatan tsunami atau tidak. Thailand masih terus memantau Indonesia sebelum memutuskan sendiri apakah akan mengeluarkan peringatan tsunami atau tidak. Demikian diwartakan Asiaone News, Kamis (1/10).

Kota Pariaman dan sekitarnya, Rabu (30/9), dihantam gempa berkekuatan 7,6 SR. Gempa susulan juga terjadi beberapa kali, termasuk di Bengkulu, Jambi, dan kepulauan Mentawai, Sumbar, sehari setelahnya. Akibatnya, gedung-gedung besar hancur disertai dengan kebakaran di berbagai tempat.

Direktur Divisi Geologi dan Lingkungan Thailand, Aphichart Surinkham mengatakan bahwa jika tsunami terjadi setelah gempa tersebut, diperkirakan enam provinsi di pesisir Thailand akan terkena dampaknya. Gelombang tsunami setinggi 20 cm diperkirakan akan menyerang dalam waktu tiga jam.

"Saya bisa saja mengatakan bahwa tidak ada yang perlu dikhawatirkan. Namun, sekarang kami sedang menunggu informasi dari Indonesia, apakah akan mengeluarkan peringatan tsunami atau tidak. Jika ya, kami akan mengikuti," ujar Surinkham.(VIN)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya