Jelang Lebaran, Jalur Kereta Diperbaiki

PT KA Daop VII Madiun gencar memperbaiki rel di sepanjang jalur kereta api Kediri hingga Nganjuk, Jatim. Ditargetkan proses perbaikan yang melibatkan delapan kontraktor itu akan tuntas sepekan sebelum Lebaran.

oleh Liputan6 diperbarui 26 Agu 2009, 18:47 WIB
Liputan6.com, Kediri: Menjelang Hari Raya Idulfitri, PT Kereta Api Daerah Operasi VII Madiun gencar memperbaiki rel di sepanjang jalur kereta api Desa Gampengrejo, Kediri hingga Nganjuk, Jawa Timur. Dengan perbaikan ini diharapkan dapat menambah kenyamanan penumpang dan keamanan perjalanan kereta api.

Berdasarkan pantauan SCTV, Rabu (26/8), perbaikan yang dilakukan berupa penggantian bantalan dan rel dari kayu balok menjadi bantalan beton. Selain itu, PT KA juga menganti rel dari jenis tipe 42 menjadi tipe 54 yang lebih lebar.

Ditargetkan proses perbaikan yang melibatkan delapan kontraktor pihak ketiga ini akan tuntas pada tujuh hari sebelum Lebaran. Dari kedelapan kontraktor itu, masing-masing mengerjakan penggantian bantalan rel sebanyak 6.300 buah dan penggantian rel sebanyak 200 buah.(UPI/AND)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya