Bukan Stuart Collin, Pria Ini yang Mengazankan Anak Risty Tagor

Namun, Risty Tagor tetap memakai nama Stuart Collin di belakang nama anaknya dalam akta kelahiran.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 14 Jan 2016, 15:40 WIB
Stuart Collins dan Risty Tagor [foto: Faisal R. Syam/Liputan6.com]

Liputan6.com, Jakarta Tanpa didampingi Stuart Collin, Risty Tagor melahirkan bayi laki-lakinya pada 3 Januari 2016 di RS Brawijaya, Jakarta Selatan. Risty memang sengaja tidak memberitahu suaminya itu lantaran ingin menjalani proses persalinan dengan tenang.

Harapan Stuart untuk mengazankan bayi bernama Arkana Rafif Bissari buyar. Pasalnya, usai Arkana lahir, Risty meminta ayahandanya, Johan Tagor untuk mengadzankan buah hatinya tersebut.

Risty Tagor dan Stuart Collin [Foto: Fasial R. Syam/Liputan6.com]

"Risty nggak mau (didampingi Stuart). Sampai saya mau berangkat lagi ke pengadilan. Risty bilang kalau dia memang nggak mau didampingi Stu. Yang mengazankan ayahnya Risty," kata ibunda Risty Tagor, Tjut Mutia di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (14/1/2016).

Tak hanya itu, Risty juga tak menyertakan nama Stuart Collin di belakang nama si kecil Arkana. Namun, dalam kepengurusan akte kelahiran, pesinetron Anak-Anak Manusia ini tetap mencantumkan nama Stuart sebagai ayah.

Risty Tagor dan Stuart Collin saat menjalani sidang perceraian yang digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (28/9/2015). sidang perdana Risty Tagor dan Stuart Collin akan dilanjutka sampai 12 oktober 2015. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

"Risty bilang nggak mau pakai nama belakangnya (Stuart). Tapi nanti di akte tetap bin Stuart. Hanya nama belakang baby tidak pakai nama Stuart. Memang silsilah anak nggak boleh dihilangkan, jadi ayahnya tetap Stuart," ujar Tjut Mutia.

Ketika ditanya apa maksud Risty tak melibatkan Stuart dalam pemberian nama, ibunda Risty menjawab, "Kita nggak tahu. Coba tanya Risty langsung." (Ras/fei)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya