Messi: Barca Masih Lapar Gelar di 2016

Secara keseluruhan, Barca sukses meraih lima gelar musim ini.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 31 Des 2015, 10:31 WIB
Lionel Messi (AFP/Gerard Julien)

Liputan6.com, Barcelona - Barcelona sukses meraih lima gelar pada 2015. Meski demikian, striker Lionel Messi menegaskan timnya masih akan memburu gelar sebanyak-banyaknya tahun depan.

Barca menutup tahun dengan mengalahkan Real Betis 4-0 di Camp Nou pada lanjutan pertandingan La Liga, Rabu (30/12/2015). Gol-gol kemenangan Barca dicetak Luis Suarez (2 gol) Lionel Messi, dan gol bunuh diri Heiko Westermann.

Baca Juga

  • Tanpa Irina, Ronaldo Ingin Rayakan Tahun Baru dengan Pria Spesial
  • Bundesliga Libur, Pemain Incaran MU Berangkat Umrah
  • 5 Perenang Terseksi di Dunia

Tambahan 3 poin itu mengantar Barca ke singgasana. Gerard Pique dan kawan-kawan mengoleksi 38 poin. Jumlahnya sama dengan yang dimiliki Atletico Madrid, namun Barca unggul selisih gol.

Secara keseluruhan, Barca sukses meraih 5 gelar musim ini. Mulai dari Liga Champions, La Liga, Copa del Rey, Piala Super Eropa dan Piala Dunia Antarklub. Hanya trofi Piala Super Spanyol yang gagal diraih Dani Alves dan kawan-kawan. Messi percaya, timnya masih akan sukses tahun depan.

"Sulit untuk meningkatkan apa yang telah kami lakukan, tapi kami akan mencobanya. Kami memiliki skuat yang ingin terus menang," kata Messi seperti dilansir Football Espana.

"Ini (2015) merupakan tahun yang besar dan kami ingin mengakhirinya dengan kemenangan. Melawan Betis adalah pertandingan yang aneh, tapi kami mendapat 3 poin," ucap Messi.* 

Pemain dan Official tim Barcelona berfoto bersama dengan deretan piala yang diraih pada tahun 2015 sebelum melawan Real Betis pada laga La Liga Spanyol di Stadion Cam Nou, Barcelona,Kamis (31/12/2015) dini hari WIB. (REUTERS/Stringer)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya