Mahasiswa Gelar Aksi Damai di KPU

Aksi damai akan digelar di depan Kantor KPU mulai pukul 10.00 WIB. Sedikitnya 100 orang bakal ikut serta dalam aksi tersebut.

oleh Liputan6 diperbarui 10 Jul 2009, 10:47 WIB
Liputan6.com, Jakarta: Mahasiswa yang tergabung dalam kelompok Komite Masyarakat Pendukung Amanat Konstitusi (Kampak) akan menggelar aksi damai di depan Kantor Komisi Pemilihan Umum, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Jumat (10/7). Berdasarkan informasi Traffic Management Center Kepolisian Daerah Metro Jaya, aksi dilaksanakan mulai pukul 10.00 WIB. Sedikitnya 100 orang ikut serta dalam aksi tersebut.

Seperti dilansir ANTARA, Kampak menyerukan seluruh elemen bangsa menjaga kedamaian dan persaudaraan usai Pemilihan Presiden 2009. Selain itu, para calon presiden dan calon wakil presiden diminta bisa menjadi negarawan sejati. Kemarin, Kampak juga beraksi di Bundaran Hotel Indonesia menuntut berbagai pihak menghormati hasil pilpres.

Kampak terdiri atas puluhan organisasi gerakan kemahasiswaan antara lain Jaringan Aktivis Pro-Demokrasi, Himpunan Masyarakat untuk Kemanusiaan dan Keadilan, Gerakan Masyarakat Penyelamat Uang Rakyat. Juga Gerakan Aksi Mahasiswa Universitas Islam Negeri, dan Kesatuan Aksi Mahasiswa Universitas Nasional.(ANS)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya