Liputan6.com, Jakarta Tak sedikit orang yang merasa jadi sangat malas di musim kemarau. Jangan tanya apakah mereka sudah membersihkan rumahnya. Tapi debu yang hinggap di rumah pada cucaca panas tentu sangat menganggu. Agar terhindari dari hal tersebut Anda dapat melakukan cara mudah seperti cuci bagian luar jendela, cuci bagian dalam jendela, bersihkan sela perabotan, dan bersihkan dapur.
Artikel mengenai cara membersihkan rumah di musim kemarau ini sukses menarik perhatian pembaca Liputan6.com. Selain artikel tersebut, berikut adalah artikel gaya hidup populer lainnya yang berhasil masuk ke dalam top 5 Lifestyle sepanjang Selasa, 22 September 2015.
Advertisement
Tamasya Gratis di Tengah kabut Asap
Lihat bagaiamana perjalanan Sawabina, seorang pria berumur 40 tahun itu. Dia datang sendiri tanpa ditemani sanak saudaranya. Ia berkeliling menikmati tamasya gratis di tengah kabut asap yang menyelimuti ibukota Kalimantan Barat, Pontianak.
Busana Rancangan Jean Paul Gaultier Dijual di 7-Eleven
Pada Maret 2015 lalu sudah muncul kabar bahwa Jean Paul Gaultier berkolaborasi dengan Seven & i Holding Company dalam membuat satu koleksi busana. Kini koleksi itu akan segera diluncurkan, tepatnya pada 1 Oktober 2015.
Teknologi ini Mampu Kencangkan Kulit dari Berbagai Dimensi
SK-II brand kecantikan asal negeri sakura ini terus berinovasi untuk menghadirkan perawatan anti-aging yang mutakhir. Para ilmuwan SK-II selalu memperdalam pemahaman tentang anti penuaan, sehingga terciptalah formula dalam produk terbaru mereka untuk mengatasi masalah para wanita urban saat ini.
Ini Manfaat Cuci Muka dengan Air Terkarbonasi
Anda ingin wajah jadi lebih cerah? Cobalah untuk mencuci muka dengan sparkling water atau air terkarbonasi. Dengan membasuh wajah menggunakan air mineral terkarbonasi, Anda bisa merevitalisasi kulit dan mendapat tampilan kulit yang lebih bersinar, berikut manfaat lainnya. (Mit)