Ayo, Camkan Nasihat Balita Ini!

“Lakukan! Lakukan saja! Jangan biarkan mimpi-mimpimu hanya sekedar mimpi.”

oleh Alexander Lumbantobing diperbarui 30 Jun 2015, 08:00 WIB
“Lakukan! Lakukan saja! Jangan biarkan mimpi-mimpimu hanya sekedar mimpi.”

Liputan6.com, Brisbane Seorang gadis berusia 3 tahun terekam sedang menyampaikan kata-kata semangat kepada pemirsa, “Lakukan! Lakukan saja! Jangan biarkan mimpi-mimpimu hanya sekedar mimpi.” Dengan tegas ia melanjutkan, “Kemarin kamu bilang besok saja, jadi lakukanlah, buatlah impianmu menjadi kenyataan!” “Orang-orang memimpikan kesuksesan dan kamu bangunlah dan bekerja keraslah demi hal itu!”

Menurut India Times, video dalam kanal “Questions for Olor” ini diunggah ke YouTube oleh ayah gadis balita berbakat tersebut. Dari Daily Mail, diketahui bahwa ayahnya bernama Ming Dao Ting.

Video ini merupakan serangkaian video yang dirilis, baik sebagai parodi maupun tiruan, dari pidato aktor Shia LaBeouf di hadapan mahasiswa Central Saint Martins BA Fine Art 2015 yang berapi-api. Video ini telah menarik perhatian sekitar 300 ribu pemirsa setidaknya hingga tanggal 28 Juni 2015 lalu.

Dalam video tersebut, Olor, nama balita itu, membaca kalimat demi kalimat dengan langgamnya sendiri sehingga tampak menggemaskan. Nah, beginilah lanjutannya,”Tidak ada yang mustahil. Kamu harus mencapai titik di mana orang lain menyerah dan kamu tidak juga berhenti.”

Kemudian, “Tunggu apa lagi! Lakukan saja! Lakukan saja! Ya, kamu mampu melakukannya.” Dan terakhir, “Kalau kamu lelah memulai lagi, berhentilah menyerah.”

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya