Libur Liga Champions, Rooney Asyik Nonton Bioskop

Libur Liga Champions dimanfaatkan Wayne Rooney dengan mengajak kedua putranya pergi nonton bioskop.

oleh Arie Nugroho diperbarui 27 Feb 2015, 18:20 WIB
Wayne Rooney (AFP/Paul Ellis)

Liputan6.com, Manchester - Manchester United tak berpartisipasi di Liga Champions musim ini. Oleh karenanya, Wayne Rooney jadi memiliki banyak waktu luang. Pemain berkebangsaan Inggris itu memanfaatkanya dengan mengajak kedua putra tercintanya pergi ke bioskop.

Kompetisi Liga Champions musim 2014/2015 pada 24-25 Februari lalu menjalani partai leg perdana babak 16 besar. MU musim ini tak berpartisipasi di Liga Champions.

Oleh karenanya, Wayne Rooney kini memiliki banyak waktu  luang. Roo pun menghabiskannya dengan cara positif, yakni mengajak kedua putranya Kai dan Klay menonton bioskop.

"Senang rasanya kedua putra saya sudah kembali dari liburan. Kini, saatnya pergi ke bioskop untuk menonton Peppa Pig!" tulis Rooney dalam akun jejaring sosial Twitter.

Ya, beberapa waktu lalu Kai dan Klay pergi berlibur bersama ibu mereka, Collen, ke sebuah pantai di kepulauan Barbados.

MU sendiri akhir pekan ini, Sabtu (1/3/2013) WIB, melanjutkan perjuangannya di ajang Liga Premier Inggris dengan menjamu Sunderland di Stadion Old Trafford.

Baca Juga:

Hasil Lengkap Pertandingan Liga Europa Dini Hari Tadi

Ganti Logo Klub dengan Donat, Sponsor Liverpool Minta Maaf

Tak Ada Listrik, Pemain Parma Terpaksa Mandi Air Dingin

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya