Ayah Prisia Nasution Meninggal Dunia Terserang Kanker

Prisia Nasution memiliki kepedulian besar tentang penyuluhan bahaya kanker.

oleh Julian Edward diperbarui 07 Okt 2014, 17:30 WIB

Liputan6.com, Jakarta Prisia Nasution memiliki kepedulian besar tentang penyuluhan bahaya kanker. Salah satu penyebabnya adalah kanker telah merenggut nyawa sang ayah beberapa waktu lalu. Alhasil Prisia rajin muncul di acara kampanye melawan kanker.

"Iya, karena bapak saya sendiri meninggal karena kanker. Jadi sekarang apapun yang berhubungan dengan kanker, saya selalu mendukung," kata Prisia Nasution di acara `Skechers Go Walk Pink Ribbon` di City Walk Sudirman, Jakarta Pusat, Selasa (7/10/2014).

Sebagai wanita, Prisia Nasution memiliki peluang besar terserang kanker. Terutama kanker serviks dan payudara. Prisia wajib was-was terhadap penyakit mematikan ini.

Yang ironi, kata Prisia Nasution, banyak wanita yang belum peduli dengan kanker, terutama kanker payudara.

"Kanker payudara itu kayaknya masih tabu padahal itu harus kita dekati, bukan kita jauhi biar kita sadar akan bahayanya," imbuh Prisia Nasution.

Banyak cara yang dilakukan bintang film Sang Penari itu demi terhindar dari penyakit kanker payudara. Paling mudah, Prisia rajin berolahraga dan mengkonsumsi makanan sehat.

"Semua olahraga saya jalani. Muaythai, boxing, silat, basket, sepeda, lari, rock climbing, tennis," cetus Prisia Nasution.(Jul/Mer)

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya