Sukses

Gelandang Juventus Kecam Kartu Merah untuk Ronaldo

Juventus tetap menang melawan Ronaldo.

Liputan6.com, Turin - Miralem Pjanic tak senang bintang Juventus, Cristiano Ronaldo mendapat kartu merah saat melawan Valencia dalam laga perdana Liga Champions musim ini. Pjanic merasa CR7 tak layak diusir dari lapangan.

Ronaldo menerima kartu merah langsung di menit ke-29 saat Juventus melawat ke markas Valencia dalam laga awal Grup H Liga Champions 2018/19, Kamis (20/9) dini hari WIB.

Beruntung, meski tampil dengan 10 pemain, Juventus berhasil mengamankan kemenangan dengan skor 2-0.

Dua gol Juventus datang dari titik putih yang dieksekusi Miralem Pjanic. Hasil tersebut sudah cukup memuaskan, meski sebenarnya Juventus bisa menang dengan skor yang jauh lebih besar.

Menurut Pjanic, kartu merah untuk Ronaldo benar-benar tak masuk akal. Namun, dia mengakui, insiden seperti itu memang pada umumnya terjadi di sepak bola.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Komentar Pjanic

"Sepak bola adalah permainan yang aneh. Kami bisa saja unggul 4-0 di menit-menit awal, lalu datanglah kartu merah absurd itu," kata Pjanic seperti dilansir Four Four Two.

"Ini seperti laga kontra Lyon tahun 2016. Kami berjuang maksimal dan menemukan semangat yang dibutuhkan untuk membawa kami sampai ke final. Itulah yang perlu kami lakukan lagi," dia menambahkan.

Senada dengan Pjanic, pelatih Juventus, Massimiliano Allegri mengatakan Ronaldo sangat kecewa dengan hukuman kartu merah tersebut. Ronaldo dan Juventus saat ini berharap-harap cemas menantikan hukuman resmi yang akan diumumkan UEFA.

"Dia kecewa, tapi butuh waktu untuk menenangkan diri. Dia harus melupakannya dan bersiap untuk laga hari Minggu besok (kontra Frosinone), bahkan meskipun situasi itu meninggalkan rasa pahit di lidahnya," tutur Allegri.

Sumber: Bola.net

Saksikan video pilihan di bawah ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.