Juara bertahan Bayern Muenchen sukses mengawali usaha mempertahankan gelar juara Liga Champions dengan baik. Menjamu CSKA Moskow di Allianz Arena, FC Hollywood menang tiga gol tanpa balas.
Tiga gol kemenangan Bayern dibagi rata oleh bek David Alaba, striker Mario Mandzukic dan winger Arjen Robben. Bagi Bayern, laga ini merupakan kemenangan beruntun ketujuh di laga Liga Champions.
Keberhasilan melumat CSKA membuat pelatih Bayern Josep Guardiola puas. Pria yang dipercaya menggantikan Jupp Heynckes ini mengaku bangga dengan perjuangan Franck Ribery cs karena menurutnya sulit meraih kemenangan di laga pembuka.
"Kami memainkan sepakbola yang bagus terutama di babak pertama. Saya sangat bangga dengan tim saya karena pertandingan pertama setelah apa yang terjadi musim lalu selalu akan menjadi salah satu yang sulit," tutur Pep seperti dilansir Yahoo Sport. (Vin)
Baca juga:
* Tim Kesayangan Menang, Fans Wanita Ini Langsung Buka Baju
* Hasil Pertandingan Liga Champions
* Barca Tak Terpengaruh Gebrakan Madrid
* Kabar Duka untuk Pelatih Barcelona
* Real Madrid Mengamuk di Markas Galatasaray
* MU Jinakkan Leverkusen
Tiga gol kemenangan Bayern dibagi rata oleh bek David Alaba, striker Mario Mandzukic dan winger Arjen Robben. Bagi Bayern, laga ini merupakan kemenangan beruntun ketujuh di laga Liga Champions.
Keberhasilan melumat CSKA membuat pelatih Bayern Josep Guardiola puas. Pria yang dipercaya menggantikan Jupp Heynckes ini mengaku bangga dengan perjuangan Franck Ribery cs karena menurutnya sulit meraih kemenangan di laga pembuka.
"Kami memainkan sepakbola yang bagus terutama di babak pertama. Saya sangat bangga dengan tim saya karena pertandingan pertama setelah apa yang terjadi musim lalu selalu akan menjadi salah satu yang sulit," tutur Pep seperti dilansir Yahoo Sport. (Vin)
Baca juga:
* Tim Kesayangan Menang, Fans Wanita Ini Langsung Buka Baju
* Hasil Pertandingan Liga Champions
* Barca Tak Terpengaruh Gebrakan Madrid
* Kabar Duka untuk Pelatih Barcelona
* Real Madrid Mengamuk di Markas Galatasaray
* MU Jinakkan Leverkusen