Rapat Timwas Century dan KPK Ditunda

Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Haryono Umar mengatakan bahwa Rapat Timwas Century di Gedung KPK yang seharusnya diadakan Rabu (22/6) ditunda dua Pekan lagi karena permintaan dari DPR.

oleh Liputan6 diperbarui 22 Jun 2011, 10:57 WIB
Liputan6.com, Jakarta: Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Haryono Umar mengatakan bahwa Rapat Timwas Century di Gedung KPK yang seharusnya diadakan Rabu (22/6) ditunda dua Pekan lagi karena permintaan dari DPR. "Rapat Timwas ditunda. Dan akan digelar tanggal 6 Juli. Ini karena permintaan dari pihak dewan," ujar Wakil Ketua KPK Haryono Umar kepada wartawan, Jakarta, Rabu (22/6).

Rapat antar lembaga yang akan diikuti oleh KPK, DPR, Polri dan Kejaksaan Agung tersebut kata Haryono, tetap akan digelar di kantor KPK dan akan berlangsung tertutup. "Iya tetap akan digelar di KPK," kata Haryono. Sebelumnya, Ketua KPK Busyro Muqoddas menjelaskan bahwa tujuan KPK meminta rapat Timwas Century dipindah. Selain sebagai ajang silaturahmi antar lembaga, rapat di KPK ini juga untuk menghindari pendekatan politis. (ARI)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya