Puyol Berharap Guardiola Tak Hengkang

Kapten Barcelona Carles Puyol menyatakan, berada dalam kondisi siap tanding jelang partai final Liga Champions. Seusai final lawan Manchester United, Puyol berharap Pep Guardiola tidak meninggalkan Barca.

oleh Liputan6 diperbarui 28 Mei 2011, 04:01 WIB
Kapten Barcelona Carles Puyol (kanan) menjajal lapangan Wembley Stadium dalam sesi latihan, 27 Mei 2011, sehari jelang partai final Liga Champions kontra MU. AFP PHOTO/LLUIS GENE
Liputan6.com, London: Carles Puyol berharap Pep Guardiola akan tetap menjadi pelatih Barcelona apapun hasil pertandingan versus Manchester United dalam final Liga Champions, Sabtu (28/5) malam waktu setempat. Puyol juga memprediksi partai tersebut akan banyak diwarnai aksi yang sulit untuk dilupakan.

Guardiola dikabarkan akan hengkang dari Nou Camp, markas Barca, seusai final. Inter Milan sangat bernafsu memboyongnya ke Italia. Chelsea yang baru saja memecat Carlo Ancelotti juga tidak ketinggalan meminati pelatih berusia 40 tahun itu. Namun demikian, Puyol memikirkan sebaliknya.

“Saya berharap dia tidak hengkang. Buatku, dia pelatih terbaik di dunia dan semoga dia bisa bersama kami untuk beberapa tahun ke depan,” ujar Puyol sehari jelang final di Wembley Stadium.

Mengenai pertandingan itu sendiri, Puyol yakin berada dalam kondisi sempurna meski belakangan penampilannya diganggu cedera lutut. “Saya merasa bugar. Jika pelatih juga menganggap demikian maka saya akan bermain. Saya 100 persen fit,” kata dia. “Saya banyak berlatih walaupun tidak dapat bermain seperti sebelumnya.”

Jika dimainkan, Puyol siap meredam Wayne Rooney atau Javier Hernandez, dua penyerang MU yang diperkirakan akan diturunkan bos MU Sir Alex Ferguson. Puyol juga menambahkan, semua pemain sangat menantikan untuk bisa bertanding dalam pertandingan paling bergengsi itu.(DIM/Goal)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya