Puluhan Rumah di Polman Dilalap Api

Puluhan rumah di Desa Galung Tulu, Kecamatan Pambusuang, Polman, Sulbar, dilalap si jago merah dalam tempo dua jam.

oleh Liputan6 diperbarui 12 Mar 2011, 19:42 WIB
Liputan6.com, Polewali Mandar: Kebakaran hebat melanda kawasan permukiman padat penduduk di Desa Galung Tulu, Kecamatan Pambusuang, Polewali Mandar, Sulawesi Barat, Sabtu (12/3). Dalam tempo dua jam, 23 rumah warga rata dengan tanah.

Menurut seorang saksi mata, api berasal sebuah rumah kosong di tengah permukiman warga tersebut. Selain bangunan yang sebagian besar kayu, angin juga menjadi pemicu kian membesar api di lokasi kebakaran. Warga berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Namun, si jago merah terus membakar dan merembet ke rumah lain di sekitarnya.

Delapan unit mobil pemadam kebakaran milik Kabupaten Majene dan Polewali Mandar pun tak mampu menghentikan kobaran api. Warga yang rumahnya terbakar hanya bisa menyelamatkan beberapa harta benda milik mereka. Sebagian lain tak berhasil menyelamatkan harta bendanya.

Korban kebakaran yang kehilangan tempat tinggal mengungsi ke rumah tetangga atau sanak keluarga terdekat. Para korban berharap pemerintah membantu mereka, dengan menyediakan bahan bangunan atau dana. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.(BJK/SHA)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya