Macan Kemayoran Keok di Jepara

Persijap Jepara taklukkan tamunya Persija Jakarta 2-1 pada pertandingan lanjutan Liga Super Indonesia. Gol kemenangan tuan rumah dibuat Eki Nurhakim dan Evaldo Silva.

oleh Liputan6 diperbarui 15 Mei 2010, 17:52 WIB
Liputan6.com, Jepara: Langkah Persija Jakarta di ajang Liga Super Indonesia tertahan di Jepara, Jawa Tengah. Macan Kemayoran terpaksa harus mengakui keunggulan tuan rumah Persijap Jepara 1-2 dalam pertandingan yang digelar di Stadion Bumi Kartini, Jepara, Sabtu (15/5).

Dua gol kemenangan Persijap dibuat Eki Nurhakim pada menit ke-6 dan tendangan penalti Evaldo Silva di menit 27. Satu-satunya gol balasan Persija dicetak M Ilham pada menit86. 

Dalam pertandingan yang dipimpin wasit Setiyono, tuan rumah tampil penuh percaya diri. Serangan yang disusun anak-anak asuhan Junaedi kerap merepotkan barisan pertahanan Persija. Hasilnya, saat pertandingan baru berjalan enam menit sundulan Eki Nurhakim menembus gawang Persija.

Unggul 1-0 tak membuat pemain Persijap mengendurkan serangan. Persijap akhirnya berhasil menggandakan keunggulan dari titik penalti setelah Herman Abanda handsball di kotak penalti. Evaldo Silva yang dipercaya sebagai eksekutor sukses mengecoh kiper Persija M. Yasir.

Ketinggalan 0-2 Persija mencoba mengejar ketinggalan. Empat menit jelang waktu normal berakhir Persija berhasil memperkecil kekalahan. Bola muntah dari tendangan keras Emanuel Serge dimanfaatkan M Ilham. Hingga pertandingan berakhir skor 2-1 tetap bertahan untuk keunggulan Persijap.(IAN/DIM)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya