Kurt Campbell Kunjungi Jepang Pekan Depan

Dalam rangka menyelesaikan relokasi pangkalan AS di Okinawa, pemerintah AS mengirim Asisten Menteri Luar Negeri Amerika Serikat untuk wilayah Asia Timur dan Pasifik Kurt Campbell. Ia akan berdiskusi dengan pejabat senior Jepang.

oleh Liputan6 diperbarui 23 Apr 2010, 09:50 WIB
Liputan6.com, Washington DC: Asisten Menteri Luar Negeri Amerika Serikat untuk Wilayah Asia Timur dan Pasifik Kurt Campbell dilaporkan akan berkunjung ke Jepang, pekan depan. Kunjungannya kali ini untuk bertukar pandangan dengan pejabat senior Jepang mengenai relokasi pangkalan AS di Okinawa.

Dalam jumpa pers, Philip Crowley, Asisten Menteri Luar Negeri mengatakan bahwa Campbell akan berkunjung ke Jepang pada 27-28 April mendatang.

Kedatangannya untuk mendiskusikan berbagai masalah, dan berfokus pada relokasi dari pangkalan udara Marinir AS Futenma di Okinawa.

Juru bicara Departemen Dalam Negeri Geoffrey Morrell juga menyampaikan jawaban mengenai rencana pemerintah Jepang untuk memindahkan bagian dari fungsi Futenma dari Okinawa ke Pulau Tokunoshima.

Morrell mengaku tidak memiliki jawaban apa pun mengenai pulau tertentu dan di mana akan berdiri nantinya berada dalam diskusi di Jepang sebagai sarana pengganti Futenma.

Dia mengatakan pemerintah AS menunggu pemerintah Jepang untuk menyelesaikan kajian mereka pada penataan kembali pasukan AS di wilayah itu.(RST/ANS/NHK)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya