Kebakaran Meluas, Rumah Warga Terancam

Kebakaran semak di Australia kian meluas dan mendekati rumah dan ladang milik warga di wilayah Perth. Petugas pemadam kebakaran pun terus berupaya mengendalikan si jago merah.

oleh Liputan6 diperbarui 04 Jan 2010, 19:30 WIB
Liputan6.com, Perth: Hingga Senin (4/1), api yang membakar semak dan pepohonan di wilayah timur laut Perth, Australia, belum juga dapat dijinakkan. Si jago merah bahkan terus merambat ke sejumlah titik dan mendekati pagar rumah, ladang, serta kandang ternak milik warga.

Upaya pemadaman dilakukan petugas pemadam dibantu helikopter penyemprot air. Sebelumnya si jago merah telah melalap sedikitnya 40 rumah dan 100 hektare lahan. Terkait situasi ini pemerintah setempat menetapkan larangan membakar semak di penjuru Perth dan sekitarnya.(YNI/AYB)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya