Fakta Menarik Duel Sengit Italia Vs Swedia

Italia memiliki catatan bagus di fase grup Piala Eropa.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 17 Jun 2016, 17:10 WIB
Italia vs Swedia (Liputan6.com)

Liputan6.com, Toulouse - Italia dan Swedia termasuk dua tim yang cukup sering bertemu di berbagai turnamen. Selain uji coba, mereka juga kerap bentrok di Piala Dunia dan Piala Eropa. Karenanya, pertemuan kali ini cukup menarik untuk disimak.

Pertarungan untuk memperebutkan tiga poin akan tersaji pada duel antara Italia dan Swedia di Stadium Municipal, Toulouse, Jumat (17/6/2016). Duel itu adalah matchday kedua Grup E Piala Eropa 2016.

Baca Juga

  • Ancelotti Ingatkan Italia Ancaman Ibrahimovic Bersama Swedia
  • Cegah Kebocoran Penonton, PBFC Tiru Sistem Tiket MotoGP Malaysia
  • Sudah Berdamai, Marquez Tetap Anggap Rossi Saingan Terberat

Italia dalam posisi diunggulkan jika melihat catatan pertemuan dan hasil laga terakhir. Tim asuhan Antonio Conte itu sukses mempecundangi tim favorit Grup E, Belgia, dua gol tanpa balas. Berbeda dengan Swedia yang hanya bermain 1-1 kontra Republik Irlandia.

Artinya, Gli Azzurri hanya butuh tambahan tiga poin lagi untuk mengamankan tiket perdelapan final Piala Eropa 2016. Dan, Swedia juga butuh tiga poin untuk membuka peluang lolos. Liputan6.com pun coba merangkum beberapa fakta menarik duel kedua tim.

2 dari 2 halaman

8 Fakta Menarik

1. Tujuh dari 9 gol Italia ke gawang Swedia tercipta di babak pertama.

2. Italia tak terkalahkan di 11 laga kompetitif bersama Antonio Conte (8 menang, 3 imbang). Kekalahan terakhir mereka didapat saat melawan Uruguay di Piala Dunia 2014 bersama Cesare Prandelli.

3. Swedia hanya memenangi tiga dari 15 laga terakhir di Piala Eropa (5 imbang, 7 kalah).

4. Ibra akan menjadi pemain pertama yang mencetak gol di empat edisi Piala Eropa berbeda. Ia telah mengoleksi enam gol dari 11 laga hingga kini, termasuk saat melawan Italia di Piala Eropa 2004.

5. Italia tak pernah mencetak lebih dari dua gol dari 34 laga putaran final Piala Eropa.

6. Italia sukses menjaga clean sheet di tiga laga terakhir. Jika sukses mempertahankannya jadi empat laga, itu akan menjadi catatan terbaik mereka sejak memenangi Piala Dunia 2006.

7. Tujuh gol terakhir Swedia dicetak tujuh pemain yang berbeda (termasuk bunuh diri ke gawang Rep Irlandia).

8. Italia hanya dua kali kalah dari 22 laga fase grup Piala Eropa (11 menang, 9 imbang).

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya