Korban Gempa Laksanakan Ibadah Haji

Hampir semua calon haji asal Padang Pariaman, Sumbar, adalah korban gempa yang terjadi akhir September lalu. Rencananya, kloter pertama asal Padang Pariaman akan diberangkatkan besok siang melalui Bandara Internasional Minangkabau.

oleh Liputan6 diperbarui 23 Okt 2009, 18:32 WIB
Liputan6.com, Padang: Meski dilanda bencana gempa, niat calon jemaah haji asal Sumatra Barat untuk menunaikan ibadah haji tak pernah surut. Seperti calon haji asal Padang Pariaman, Sumbar. Hampir semuanya adalah korban gempa yang terjadi akhir September lalu. Meski begitu, sebagian calon haji mengaku cemas meninggalkan keluarga karena trauma dengan musibah tersebut.

Sementara itu, sebanyak 184 calon haji, Jumat (23/10), sudah masuk asrama haji Padang. Rencananya, embarkasi Padang tahun ini akan memberangkatkan 23 kloter dengan 7.000 jemaah haji asal Provinsi Sumbar, Jambi, dan Bengkulu.

Dari Banjarmasin, Kalimantan Selatan, sebanyak 325 jemaah kloter pertama siang tadi diberangkatkan melalui Bandar Udara Syamsudin Noor. Kloter pertama calon haji asal Kabupaten Kotabaru dan Tanah Laut dilepas oleh Gubernur Kalsel.

Sebelum diberangkatkan semua calon haji terlebih dahulu diperiksa kesehatannya. Dari hasil pengecekan, seorang calon haji terpaksa dibatalkan keberangkatanya karena menderita sakit parah. Simak selengkapnya di video.(IAN/AND)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya