'Situasi MU Makin Buruk Sejak Kedatangan Van Gaal'

Strategi manajer asal Belanda itu dirasa membosankan oleh sejumlah pengamat dan fans.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 13 Jan 2016, 08:23 WIB
Skuat MU usai laga melawan Newcastle United (Reuters)

Liputan6.com, Manchester - Prestasi Manchester United musim ini belum juga membaik. Terakhir, The Red Devils hanya mampu bermain imbang 3-3 melawan Newcastle United di St James Park, Rabu (13/1/2016). Hasil ini membuat posisi MU melorot ke posisi 6.

Kondisi ini tentu saja mengundang berbagai kritikan. Mereka merasa prihatin dengan pencapaian Wayne Rooney dan kawan-kawan.

Baca Juga

  • Gol Telat Newcastle Buyarkan Kemenangan MU
  • Mirip Pirlo, Djanur Prediksi Dedi Sukses di Malaysia
  • Leicester Jaga Keutuhan Skuat di Bursa Transfer Januari


Mantan striker MU Michael Owen meragukan bekas timnya bakal finis di posisi 4 besar klasemen Liga Primer Inggris pada akhir musim. Menurut Owen, situasi sulit yang dihadapi United dalam beberapa musim terakhir tak juga berakhir meski telah mendatangkan pelatih asal Belanda Louis van Gaal.

"Menggapai posisi empat besar akan sulit sejak Van Gaal mengambil alih (posisi manajer)," kata Owen, seperti dilansir talkSPORT.

Manajer MU Louis van Gaal

Owen menegaskan, Van Gaal dianggap menjadi salah satu sosok yang paling bertanggungjawab atas memburuknya permainan MU. Pasalnya, strategi Van Gaal dirasa membosankan oleh sejumlah pengamat dan fans.

"Bersama Van Gaal jelas tidak menjadi lebih baik," ujar Owen. "Anda pergi ke Old Trafford dan tidak terhibur seperti seharusnya. Itu masalah serius ketika anda berada di klub besar seperti Manchester United."

Owen menilai para pemain seperti dipaksa dengan berbagai posisi. Ketika memiliki dua bek sayap yang nyaris tidak berani maju, dua gelandang bertahan yang tidak terlalu membantu penyerangan, dan dua bek tengah serta kiper, itu artinya ada tujuh pemain dengan mental bertahan.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya