Liputan6.com, Jakarta Tessa Kaunang tengah dibuat kesal oleh ulah orang tak bertanggung jawab. Akibat ulah iseng orang tersebut, Tessa Kaunang harus kehilangan seluruh kontak yang ada di BlackBerry Messanger (BBM) miliknya.
Janda dua anak itu menceritakan, kejadian tersebut berawal ketika ia mendapatkan pesan BBM dari salah satu kontak di BBM-nya yang berisi sebuah link video. Namun saat link video tersebut hendak dibuka, seluruh kontak BBM malah hilang.
"Hari Sabtu (24/11/2015) saya buka link harus memasukan BB id dan password. Akhirnya saya masukan. Link nggak terbuka dan beberapa menit kemudian data sudah kesedot. Bb id saya sudah nggak bisa digunakan lagi," cerita Tessa Kaunang saat ditemui di kediamannya di kawasan Durentiga, Jakarta Selatan, Selasa (24/11/2015).
Baca Juga
Advertisement
Meski tak mengalami kerugian secara materi, kehilangan kontak-kontak sahabatnya adalah hal yang paling disesalkan oleh Tessa. Janda Sandy Tumiwa itu juga belum melaporkan kejadian tersebut ke pihak berwajib.
"Memang belum ada yang dirugikan secara materiil, jadi belum kuat sebagai cyber crime. Kerugiannya saya kehilangan kontak teman-teman saya," ujar putri rocker senior Arthur Kaunang tersebut.
Namun Tessa mengakui kalau kejadian tersebut tak lepas dari kesalahannya juga. Sebab ia mau saja mengikuti apa yang dianjurkan untuk melihat link video yang membuat dirinya penasaran.
"Ini kesalahan saya sendiri. Karena link itu minta BlackBerry id sama password dan dengan polosnya saya masukin. Makanya semua dicuri," sesal Tessa Kaunang. (Pur/Fei)*