Liputan6.com, Madrid - Cristiano Ronaldo mengaku merasa senang bersama Real Madrid. Meski begitu, ia juga merasa tidak yakin apakah masa depannya tetap di Santiago Bernabeu.
Penampilan bintang asal Portugal bersama "Los Blancos" musim ini cukup menjanjikan. Ronaldo berhasil menyalip rekor Raul Gonzales sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa. Sejak bergabung dengan Madrid, ia sudah mencetak 326 gol dalam 313 penampilan.
Beberapa waktu lalu, Ronaldo sempat dihubungkan akan pindah dari Bernabeu. Dua klub ternama Paris Saint-Germain dan Manchester United adalah pelamar potensial.
Dan, Ronaldo mengaku tidak tahu apakah akan tetap di Madrid untuk sisa kariernya.
"Pada saat ini, saya senang bermain untuk Real Madrid, tapi saya tidak tahu apa yang akan terjadi di masa depan," kata Ronaldo seperti dikutip EFE, Senin (2/11/2015). "Saya harus memilih cara yang membuat saya bahagia."
Pada bagian lain Ronaldo sempat mengomentari persaingannya dengan bintang Barcelona Lionel Messi. Ia mengklaim dirinya lebih hebat dari Messi. Ronaldo mengaku dirinya selalu berada di puncak permainan sejak 2007.
"Perbandingan dengan Messi tidak menggangguku. Jika Anda melihat delapan tahun terakhirku, aku selalu di level atas. Coba sebutkan pemain lain seperti aku," kata Ronaldo kepada El Pais.(Ian/Rco)
Ronaldo Isyaratkan Bakal Hengkang dari Madrid
Paris Saint-Germain dan Manchester United siap menampung Ronaldo.
diperbarui 02 Nov 2015, 17:51 WIBZulham Zamrun Hobi Meniru Selebrasi Cristiano Ronaldo | via: media.zenfs.com
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tidak Lagi Pakai Paspor, Wisawatan Asing Bakal Diminta Scan Wajah Saat Terbang dari Thailand Mulai 1 Desember 2024
Harga Emas Hari Ini Anjlok Usai Cetak Rekor Termahal
Begini Cara Tingkatkan Daya Tahan Baterai HP Android yang Gampang dan Praktis
Sindiran UAH: Tak Pernah Sholat dan Ngaji, Eh.. Dapat Musibah Ngaku Dapat Ujian
Cuaca Indonesia Hari Ini Jumat 1 November 2024: Langit Malam Nanti Sebagian Diguyur Hujan
Cara Menghasilkan Uang: Panduan Lengkap Mendapatkan Penghasilan di Era Digital
Polisi: Korban Luka Akibat Ditabrak Truk Kontainer Ugal-ugalan 7 Orang
Perawatan Alami untuk Rambut Keriting, Ini 5 Tips Ampuh Atasi Ketombe
IHSG Bertahan di Zona Hijau, Investor Asing Jual Saham Rp 340,75 Miliar
Serahkan Uang Rp50 Juta dan Sertifikat Tanah, Guru Tersangka Pencabulan di Bandar Lampung Tak Ditahan
Ini Pelaku Mutilasi Wanita Tanpa Kepala di Jakut, Profesinya Tukang Jagal
Malaysia Alami Kesulitan Hentikan Impor Sampah Plastik dari Eropa