Bencana Asap, Indra Birowo: Wajar Kalau Presiden Dicela

Bagi Indra Birowo, bukan waktunya bagi masyarakat untuk saling menyalahkan jika ada bencana seperti kabut asap.

oleh Julian Edward diperbarui 09 Okt 2015, 16:20 WIB
Indra Birowo (Liputan6.com/Faisal R Syam)

Liputan6.com, Bandung Indra Birowo angkat suara soal bencana asap yang timbul di Pulau Sumatera dan Kalimantan. Menurut Indra, dalam kondisi seperti sekarang, wajar bila Presiden disudutkan banyak pihak.

"Mau siapapun presidennya kalau ada lawannya pasti akan dicela, itu biasa.‎ Waktu SBY juga dicela-cela pas Lapindo belum beres. Jadi siapapun Presidennya (kalau ada bencana) pasti dicela," kata Indra ditemui di Ciwalk, Bandung, Jawa Barat, Kamis (8/10/2015).

Indra Birowo. Foto: Faisal R. Syam/Liputan6.com

Menurut Indra, bukan waktunya bagi masyarakat untuk saling menyalahkan. Yang dibutuhkan saat ini ialah kesadaran bahu-membahu untuk mematikan titik asap yang tersebar di Sumatera dan Kalimantan.

"Bencana asap itu solusinya cuma satu, ya harus dipadamkan. Kebakaran itu kan kita nggak tahu, alam atau ulah manusia. Tapi harus dipadamkan," jelas bintang film The Wedding & Bebek Betutu ini.

Indra Birowo [Foto: Faisal R. Syam/Liputan6.com]

Seperti diketahui, sejak beberapa bulan‎ terakhir ratusan titik asap muncul di Sumatera dan Kalimantan, buntut dari Kemarau panjang. Ada dugaan, perusahaan swasta juga sengaja membakar hutan untuk membuka lahan. (Jul/fei)

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya