Demi Galaxy S7, Samsung Mesra Lagi dengan Qualcomm?

Samsung Electronics dilaporkan akan menggunakan prosesor mobile besutan Qualcomm untuk Galaxy S7.

oleh Andina Librianty diperbarui 02 Okt 2015, 20:18 WIB
Samsung Galaxy S6 (Adhi Maulana/ Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Samsung Electronics (Samsung) dilaporkan akan menggunakan prosesor mobile besutan Qualcomm untuk sejumlah smartphone flagship terbarunya nanti, Galaxy S7. Informasi ini datang dari sejumlah sumber industri yang dirahasiakan identitasnya.

Menurut sumber tersebut, Samsung akan menggunakan chip Snapdragon 820 untuk Galaxy S7. Smartphone tersebut diprediksi meluncur pada awal tahun depan dan akan dijual di Amerika Serikat (AS) dan Tiongkok. Sedangkan varian Galaxy S7 dengan prosesor milik Samsung, Exynos, akan dijual untuk pasar-pasar lain.

Sayangnya juru bicara Samsung enggan berkomentar ketika dimintai keterangan lebih detil mengenai laporan ini. Sedangkan pihak Qualcomm sampai saat ini belum bisa dihubungi.

Seperti diketahui, Samsung hanya menggunakan prosesor Exynos untuk Galaxy S6 yang diluncurkan pada tahun ini. Sebelumnya, Samsung mengandalkan sumber daya dari Qualcomm dan divisi chip miliknya sendiri untuk perangkat premium termasuk seri Galaxy S dan Note.

Keputusan Samsung yang hanya menggunakan prosesor Exynos untuk Galaxy S6, kabarnya menjadi pukulan besar bagi Qualcomm. Namun Samsung pada awal tahun ini mengatakan, perusahan kemungkinan akan menggunakan chip Qualcomm di masa mendatang. Demikian seperti dilansir Reuters, Jumat (2/10/2015).

(din/dew)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya