Liputan6.com, Jakarta - DPRD DKI Jakarta dipasikan melanjutkan hak angket atau penyelidikan terhadap Rancangan APBD DKI 2015. Namun panitia hak angket tidak akan meladeni tantangan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok yang ingin dipanggil ke DPRD.
"Kan saya ketua Tim angket. Bukan Pak Gubernur ketua tim angket. Ngapain nantang saya? Saya kan nggak suka ribut-ribut," kata Ketua Panitia Angket DPRD DKI Jakarta Mohammad Sangadji di gedung DPRD DKI Jakarta, Selasa (24/3/2015).
Ia pun mengaku telah menemukan sejumlah bukti akurat dari rapat hak angket yang pernah digelar beberapa waktu lalu. Namun, ia belum mau menyebut apa hasil hak angket yang akan diumumkan pada rapat paripurna akhir Maret 2015.
"Saya tidak bisa bicara makzul bos. Tidak, terlalu jauh. Saya hanya meluruskan kebenaran," ucap Sangadji.
Sebelumnya, Ahok menantang legislatif untuk memanggilnya dalam rapat hak angket. Sebab, jika ingin meminta penjelasan lengkap, dirinya sebagai Gubernur juga harus dipanggil.
"Kalau mereka (panitia hak angket) jantan ya panggil (saya) dong. Kita kan sudah berpekara nih, supaya kita (saya) jawab. Angket mau panggil saya? takut juga," kata Ahok di Balaikota Jakarta. (Mut)
Ketua Panitia Angket: Ahok Ngapain Nantang Saya?
DPRD DKI Jakarta dipasikan melanjutkan hak angket atau penyelidikan terhadap Rancangan APBD DKI 2015.
diperbarui 24 Mar 2015, 13:34 WIBSuasana pelantikan pimpinan DPRD DKI di Gedung DPRD DKI Jakarta, (26/9/14). (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gunung Lewotobi Laki-Laki Erupsi Lagi, Kolom Abu Capai 1.000 Meter, Waspada Radius Bahaya
Dorong Lini Modest Fashion Indonesia yang Ramah Lingkungan Masuk Pasar Global, Produk Seperti Apa yang Digemari?
Top 3 Islami: Jika Ibu Sudah Tidak Ada Harapan di RS Apa Alat Bantu Boleh Dilepas? Simak Nasihat Buya Yahya
iOS 18.2 Rilis Desember 2024, Bawa Fitur Baru Apple Intelligence
Top 3: Harga BBM Pertamina Naik per 1 November 2024
Potret Bayi Princess R yang Menggemaskan, Lebih Mirip Syahrini atau Reino?
Cuaca Hari Ini Jumat 1 November 2024: Pagi Jabodetabek Seluruhnya Berawan Tebal
3 Kerugian Bila Melewatkan Sarapan, Termasuk Tingkatkan Risiko Penyakit Jantung
GIVI Luncurkan Boks Motor Terbaru di IMOS 2024, Harga Rp 2 Jutaan
Abraham Samad Minta Prabowo Seleksi Ulang 10 Capim KPK: Belum Bisa Diharapkan
Sejumlah Kader KIM Plus Dukung Pramono-Rano, Riza Patria: Caleg dengan Suara Kecil
Daftar Harga BBM Terbaru di SPBU Pertamina per 1 November 2024