Menteri ESDM Segera Realisasikan Pembangunan Kilang Minyak

Sudirman akan mengurai berbagai masalah yang saat ini menjadi ganjalan pembangunan fasilitas yang berfungsi untuk ketahanan energi tersebut.

oleh Pebrianto Eko Wicaksono diperbarui 29 Okt 2014, 15:37 WIB
(Foto: PT Pindad)

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said menyatakan, Indonesia harus segera membangun kilang minyak. Langkah tersebut dilakukan agar Indonesia tidak lagi memiliki ketergantungan energi lagi kepada negara lain di masa yang akan datang.

Menurut Sudirman, sudah lama Indonesia tidak membangun infrastruktur yang menyangkut masa depan Indonesia. "Sudah lama sektor minyak dan gas (migas) tidak melakukan hal sulit tapi penting bagi masa depan. Membangun pusat penyimpanan bahan bakar minyak (BBM) itu memang sulit tapi harus dilakukan demi masa depan," katanya di usai menghadiri serah terima jabatan Menteri ESDM, di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Rabu  (29/10/2014).

Sesegera mungkin, Sudirman akan mengurai berbagai masalah yang saat ini menjadi ganjalan pembangunan fasilitas yang berfungsi untuk ketahanan energi tersebut.

Setelah masalah tersebut bisa diurai, maka kementerian akan mencoba menyelesaikan satu-persatu sehingga Indonesia segera bisa merealisasikan pembangunan kilang.

"Kami akan tinjau sumbatan itu. Kami diarahkan presiden untuk membangun ketahanan energi. Artinya Indonesia harus punya stok energi yang cukup, sehingga tidak bergantung lagi dengan market," jelasnya.

Setelah dilantik, hal yang pertama yang akan dilakukan oleh Sudirman adalah meninjau keputusan yang saat ini berjalan di tempat. Ia akan mencari apa yang menjadi masalah agar bisa diselesaikan dengan cepat.

"Hal pertama yang akan saya lakukan adalah meninjau keputusan yang pending. Kalau syarat sudah bisa diputuskan saya akan putuskan," tutupnya. (Pew/Gdn)

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya