Lion Air Jatuh, Ma'ruf Amin Harap Jasa Penerbangan Tingkatkan Pengawasan Maskapai

Lion Air Jatuh, Ma'ruf Amin Harap Jasa Penerbangan Tingkatkan Pengawasan Maskapai

Calon Wakil Presiden Ma'ruf Amin turut berbela sungkawa atas peristiwa jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 di sekitar Teluk Karawang. Pendamping Capres Joko Widodo tersebut berharap setiap jasa penerbangan bisa meningkatkan sistem pengawasan maskapai masing-masing.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Selasa (30/10/2018), ungkapan duka cita disampaikan Ma'ruf Amin usai menggelar pertemuan dengan para kyai se-Malang.

Ma'aruf Amin mendoakan agar mereka yang menjadi korban diterima disisi sang khaliq dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan.

Ma'ruf Amin juga berharap agar ke depan sistem pengamanan maskapai penerbangan bisa ditingkatkan lagi agar resiko kejadian jatuhnya pesawat bisa diminimalisir.(Karlina Sintia Dewi)

Ringkasan

Oleh Raden Trimutia Hatta pada 30 October 2018, 08:05 WIB

Tag Terkait


Video Terkait

Spotlights